ENREKANG,UJUNGJARI.COM--Pemerintah pusat melalui Mendagri Tito Karnavian tunjuk Sekertaris Daerah (Sekda) Enrekang Dr H Baba jadi Pj bupati kabupaten Enrekang.
H Baba ditunjuk menggantikan bupati Enrekang H Muslimin Bando yang masa jabatanya akan berakhir bersama dengan wakilnya Asman 31 Oktober 2023 bulan ini.
Rencana prosesi pengambilan sumpah dan pelantikan serta serah terima jabatan dilaksanakan di ruang pola Kantor Gubernur Sulsel,Selasa,(31/10/2023) besok.
“Insya Allah,hari Selasa 31 Oktober 2023 pak Dr H Babak dilantik jadi Pj Bupati Enrekang di Makassar,” kata Bupati Enrekang,H Muslimin Bando di acara penutupan Massenrenpulu Festival di alun-alun Lapangan Batili Saptu (28/10).
Diberitakan sebelumnya anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Enrekang sepakat mengusulkan tiga nama sebagai calon (Pj) bupati Enrekang periode 2023-2024 mengantikan bupati H Muslimin Bando yang masa jabatannya berakhir pada 31 Oktober 2023 bulan depan.
Ketiga nama yang disepakati dalam rapat paripurna yang di pimpin oleh wakil ketua II DPRD Abdurrachman Zulkarnain di ruang rapat gedung DPRD setempat ,Rabu,(06/09/2023) kemarin.
Diantaranya,Sekertaris Daerah (Sekda) Enrekang H Baba,Pejabat Fungsional Arsiparis Ahli Utama (Dewan Perwakilan Daerah Repoblik Indonesia) DPD RI H Chairul Latanro dan Sekertaris Dewan (Sekwan) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, M Jabir. (suka)