GOWA, UJUNGJARI.COM — Pemilik Warung Daffa di Jalan Hasanuddin, Kabupaten Gowa, Muhammad Ikhwar Muis Daeng Bantang dan istrinya Hasnaini, merasa senang setelah dikunjungi Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, ditemani Wakil Bupati Gowa Abdul Rauf Malagani Karaeng Kio, untuk menyeruput kopi. Ini di sela kegiatan Bahtiar usai melakukan operasi pasar di Pasar Minasa Maupa, Rabu, 18 Oktober 2023.
Awalnya, sebenarnya sang istri bersiap-siap untuk fasilitas kesehatan, mengecek kondisi kehamilannya yang sudah sembilan bulan, dan baru membuka kedainya. Sang suami bersiap menyiapkan kendaraan. Tiba-tiba Pj Gubernur singgah. Mereka pun dengan girang melayani.
“Rencananya mau ke rumah sakit tapi pak Pj Gubernur Bahtiar datang jadi ditunda dulu,” ujar Daeng Bantang, seraya menyebut jika kedatangan Pj Gubernur bersama rombongan adalah rejeki bagi keluarganya.
Ia pun rencananya akan memberi nama Bahtiar pada anaknya. Ia beralasan bahwa mungkin kedatangan Pj Gubernur Bahtiar datang ke warkopnya adalah rejeki bagi anak yang akan lahir.
“Iye, mungkin ini rejeki bagi anak saya, kebetulan hasil USG juga bayinya laki-laki”, tuturnya.
“Harapannya, semoga beliau selalu mau singgah di sini, itu saja Pak,” ucapnya.
Niatan ini bermula saat sang istri Hasnaeni yang meminta berfoto dengan Bahtiar merasa terharu dan meminta izin akan memberi nama Bahtiar pada calon bayinya.
“Pak saya mau minta izin kasih nama anak saya ada nama Bahtiarnya, nama ta’,” pinta Hasnaini yang diiakan Dirjen Politik dan Pemerintahan Kemendagri ini.
Sesaat setelah Pj Gubernur Bahtiar beranjak melanjutkan kunjungan kerjanya, Daeng Bantang pun bersiap-siap ke rumah sakit untuk mendampingi istrinya melahirkan. (drw)