ikut bergabung

Dua Inovasi Pemkot Makassar Dipresentasikan Langsung ke Kemendagri


Berita

Dua Inovasi Pemkot Makassar Dipresentasikan Langsung ke Kemendagri

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie persiapkan dua inovasi untuk dipresentasikan ke Kemendagri.

“Inovasi ini akan dipresentasikan langsung pak wali kota, kemungkinan secara daring,” katanya.

Dua inovasi tersebut Pakinta milik Bapenda Makassar dan Jampangi milik RSUD Daya.

“Pakinta (Pajak Terintegrasi dan Terdigitalisasi) dan Jampangi (Jangkauan Maksimal Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak Terintegritas),” jelas Andi Bukti, Jumat (22/09/2023)

Kedua inovasi ini dipresentasikan karena masuk dalam IGA 2023 ini. Bahkan jadi inovasi unggulan Kota Makassar.

Sekadar diketahui, pada 2022 lalu Makassar Recover masuk dalam Inovasi Government Award (IGA). Itu, berdasarkan kajian dan asas manfaat yang diberikan untuk masyarakat.

Diketahui, inovasi Makassar Recover ini memiliki beberapa bagian tugas, salah satunya Kontainer yang disebar ke 153 Kelurahan. Keberadaan Makassar Recover kemudian diganjar penghargaan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) 2021. (rh)

Baca Juga :   HUT Ke-32 Tahun, PORMIKI Sulsel Semakin Mantap Jalankan Program Profesi Perekam Medis

dibaca : 41



Komentar Anda

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top