MAKASSAR, UJUNGJARI–Berbagai cara dilakukan untuk membantu sesama agar bisa bertahan hidup ditengah kerasnya menjalani kehidupan, seperti yang dilakukan personil kepolisian bhabinkamtibmas polsek Bajeng, Kabupaten Gowa, yang rela menyisipkan sebahagian gajinya demi membantu kaum dhuafa atau warga miskin.
Bripka Aswin Jahar, seorang anggota kepolisian yang bertugas sebagai bhabinkamtibmas di Desa Tanabangka dan Desa Borimatangkasa, Kecamatan Bajeng Barat, gowa, setiap harinya memantau kondisi warganya yang tengah membutuhkan bantuan.
Bahkan Aswin Jahar, dengan menggunakan sepeda motor ia selalu membawa paket sembako berupa beras, telur, minyak goreng dan kebutuhan lainnya yang siap dibagikan kepada warga yang saangat membutuhkan uluran tangan.
Arifin daeng Rewa, (61 tahun) salah satu warga di desa Borimatangkasa, kecamatan bajeng barat, yang menderita penyakit stroke, merasa bersyukur dengan bantuan sembako yang diberikan Aswin Jafar.(7/9/23)
Tak hanya itu, Arifin juga langsung dicukur dan dirapikan rambutnya agar kelihatan bersih tanpa dipungut biaya.
Bripka Aswin Jafar, mengaku bantuan ini merupakan keikhlasan dirinya dan sebagai bentuk rasa syukur atas nikmati yang diberikan Allah Swt untuk saling berbagi kepada sesama yang merasa kekurangan.
“Bantuan yang saya berikan ini merupakan hasil dari gaji saya sebagai polisi yang saya sisipkan setiap bulannya untuk dibagikan kepada warga miskin”
Selain sibuk sebagai pengayom masyarakat di dua Desa, Bripka Aswin Jafar, tidak pernah lelah untuk terus berbagi kebahagian kepada sesama.
Ia berharap dengan bantuan tersebut mendapatkan keberkahan dari Allah Swt serta bisa bermanfaat bagi sesamanya.