SINJAI, UJUNGJARI.COM — Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulsel, Leonard Eben Ezer Simanjutak melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke kantor Kejari Sinjai, Rabu, (30/8/2023).
Kajati Sulsel bersama rombongan diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Sinjai, Zulkarnain bersama jajarannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Informasi yang diperoleh Kajati menggelar pertemuan internal. Hanya saja usai melakukan pertemuan, pihak Kejati maupun Kejari Sinjai tidak memberikan ruang bagi wartawan untuk melakukan wawancara kepada Kajati Sulsel.
Pasalnya, oknum Jaksa meminta pada wartawan untuk tidak melakukan sesi tanya jawab atau wawancara.
Padahal sejumlah wartawan yang ditugaskan meliput kunjungan kerja Kajati hanya ingin mengkonfirmasi perihal kunker orang nomor satu di tubuh Kejaksaan Tinggi itu di Bumi Panrita Kitta.
Kepala Kejaksaan Negeri Sinjai, Zulkarnain yang dikonfirmasi berdalih. Dia mengaku tidak ada yang larang wartawan untuk melakukan wawancara.
“Tidak ada yang larang dek. Berita darimana yang larang. Saya tadi ngobrol sama teman-teman media yang hadir di kantor Kejari,” kata Zulkarnain dalam pesan singkat yang dikirim.
Senada dengan itu, Kasi Intel Kejaksaan Sinjai, Andi Zulkifli Herman. Dia mengaku tidak ada sesi wawancara selama Kajati Sulsel berada di Kantor Kejari Sinjai.
“Tidak ada karena beliau langsung lanjut kunker di Cabang Kejaksaan Negeri Kajang di Bulukumba. Maaf tadi ada miskomunikasi dengan teman-teman media,”tandasnya. (Didin)