MAKASSAR, UJUNGJARI.COM – Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) melakukan penelitian mengenai analisis kualitas lingkungan pada beberapa zona Kota Makassar.
Kepala Balitbangda Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie saat dikonfirmasi mengatakan tahapan saat ini yaitu seminar kemajuan penelitian dan pengembangan lingkungan hidup.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Seperti yang berlangsung berlangsung di Ruang Rapat Kepala Balitbangda di gedung Mal GTC, Jalan Metro Tanjung Bunga, Rabu (23/8).
“Tema yang kita angkat pada kesempatan ini sangatlah penting dalam rangka memperkuat peran serta daerah kita dalam mengembangkan riset dan inovasi,” jelas Andi Bukti Djufrie.
Dia memberi apresiasi kegiatan tersebut. Dimana merupakan tahapan sebagai sebuah proses ilmiah yang menjadi ciri khas sebuah penelitian. Harapannya akan dapat menghasilkan karya karya ilmiah yang bermanfaat bagi pemerintah Kota Makassar.
“Tentunya saya berharap penelitian yang sifatnya ilmiah ini akan memberikan sumbangsih pemikiran dalam pembangunan Kota Makassar,” ucapnya.
Olehnya itu, kata dia, pihaknya mengajak kerja sama dan sinergitas diperkuat bersama Pemerintah, Akademisi, Industri hingga kolaborasi bersama warga dalam mengembangkan riset dan inovasi di daerah kita.
“Dengan semangat kolaborasi dan dedikasi, kita dapat menghadirkan solusi-solusi inovatif yang akan memberikan dampak positif bagi perkembangan Kota Makassar dan masyarakatnya,” tutupnya. (rhm)