ikut bergabung

Bupati Enrekang Buka Latihan Kepemimpinan Administrator Angkatan Kelima


Berita

Bupati Enrekang Buka Latihan Kepemimpinan Administrator Angkatan Kelima

ENREKANG,UJUNGJARI.COM–Pemerintah Kabupaten Enrekang bekerja sama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Pelatihan Kepemimipinan Administrator (PKA) Angkatan 5 Pemkab Enrekang di Aula Kampus 1 BPSDM Sulsel, Makassar, Senin (5/7).

Bupati Enrekang, H Muslimin Bando, M.Pd yang membuka langsung kegiatan ini mengharapkan peserta ikuti pelatihan ini dengan serius. Bukan hanya menggugurkan kewajibannya semata, melainkan ilmu yang didapatkan sangat luar biasa karena sesuai dengan kompetensinya.

Terpisah, Kepala Bidang Kompetensi Manajerial BPSDM Sulsel, Nur Awwal, S.STP, M.Si mewakili Kepala BPSDM Sulsel dalam arahannya mengatakan “dengan mengikuti pelatihan ini diharapkan para peserta pelatihan dapat mengadaptasi semua pembelajaran yang didapatkan dan diimplementasikan dalam kegiatan pekerjaan sehari-hari.

Sebanyak 40 aparatur sipil negara lingkup pemerintah kabupaten Enrekang telah mengikuti pembelajaran secara mandiri maupun virtual di diklat ini. (suh)

Baca Juga :   Pemprov Sulsel - GGF Teken MoU Budidaya Pisang Cavendish di Gowa

dibaca : 80



Komentar Anda

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top