Kegiatan dilaksanakan di Pelataran Monumen Ganggawa, Pangkajene Sidenreng, Kecamatan Maritennggae, dimulai Senin (26/6/2023).
Gerakan Pangan Murah ini bekerjasama dengan Bulog Sidrap serta beberapa stakeholder lainnya. Kegiatan terhubung melalui zoom meeting (daring), di mana berlangsung serentak di 341 titik Indonesia.
Mewakili Bupati Sidrap, Kadis TPHPKP Ibrahim mengatakan, sesuai arahan Presiden, GPM dilaksanakan dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga pangan dan pengendalian inflasi pangan menjelang HBKN.
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Sidrap, terangnya, selama dua hari, 26 dan 27 Juni 2023.
“Adapun beberapa komoditas yang disediakan meliputi beras medium dan premium, telor ayam ras, bawang merah lokal, bawang lokal, cabe merah kriting, cabe rawit merah, minyak goreng, gula pasir, tepung terigu dan beberapa komonitas lainnya,” jelasnya.
“Harapan kami, dengan adanya gerakan pangan murah ini semoga dapat membantu kebutuhan masyarakat khususnya di kabupaten sidrap,” tutup Ibrahim.
Gerakan Pangan Murah ini juga berhasil memecahkan rekor Muri Indonesia karena dilaksanakan serentak di 300 kabupaten/kota seluruh Indonesia. (Aca)