MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Makassar Andi Sundari SH, MH membuka secara resmi kegiatan api unggun Adhyaksa Camp 2023, Jumat malam (16/6/2023).

Lebih dari seribu penggalang Makassar, terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kajari Makassar Andi Sundari, selaku inspektur upacara, membuka kegiatan Api Unggun Adhiyaksa Camp 2023 ditandai dengan pembakaran api unggun secara simbolis.

Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Muhyiddin, serta kepala sekolah SMP se kota Makassar.

Kajari Makassar Andi Sundari, dalam amanahnya dihadapan para peserta Adhiyaksa Camp menuturkan bahwa kegiatan api unggun ini, menjadi simbol semangat yang berkobar.

“Semangat api adalah, semangat yang tidak pernah lemah. Pramuka adalah generasi bangsa yang memiliki semangat dan bisa membanggakan dimasa mendatang,” pesan Kajari dalam amanahnya.

Kajari berharap melalui kegiatan Adhiyaksa Camp ini, peserta yang hadir dapat melahirkan generasi bangsa yang berguna bagi masyarakat dan dirinya sendiri serta dapat membanggakan orang tuanya.

“Peserta yang mengikuti Adhiyaksa Camp ini, akan menjadi duta-duta Kejaksaan dimanapun berada, yang nantinya akan menjadi bekal kedepan nantinya,” imbuhnya. (mat)