ikut bergabung

Muslimin Bando Lepas Ribuan Peserta Motor Trail Adventure Jelajah Alam Alla Curio Enrekang


Berita

Muslimin Bando Lepas Ribuan Peserta Motor Trail Adventure Jelajah Alam Alla Curio Enrekang

ENREKANG,UJUNGJARI.COM–Kegiatan Adventur Jelajah Alam Alla di Kabupaten Enrekang resmi dibuka oleh Bupati Enrekang, Muslimin Bando di lapangan Alun-alun Sudu, Kelurahan Kambiolangi, Kecamatan Alla, pada Sabtu (3/6/2023).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Indonesia Offroad Federation (IOF) Mitra Fakhruddin, yang juga merupakan anggota Komisi X DPR RI, Wakil Bupati Asman SE, Ketua DPRD Idris Sadik Sos, Dandim 1419 Enrekang Letkol Inf Arie Sutanto, Kapolres Enrekang AKBP Dedi Surya Dharma, SH. SIK.MM , dan Kadis Dispopar Ahmad Faisa.

Sebanyak 1751 peserta telah mendaftar melalui panitia pelaksana dari 23 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan, termasuk dari Provinsi Sulawesi Barat dan Sulawesi Tengah.

Para peserta berasal dari Sabbang, Sengkang, Sinjai, Soppeng, Soroako, Takalar, Toraja, Masamba, Malili, Mamuju, Makassar, Mamasa, Maros, Morowali, Palu, Pangkep, dan Palopo.

Kupon-kupon telah terjual ribuan dengan harga 250 ribu rupiah. Peserta terbanyak berasal dari Kabupaten Pinrang, dengan 50 peserta dari komunitas Rebon Trail.

Sementara itu, dari Kabupaten Enrekang sendiri, terdapat 265 peserta yang mengikuti acara Trail Odong-odong. Pengundian hadiah akan dilakukan oleh masing-masing ketua komunitas.

Panitia telah menyediakan hadiah utama berupa 1 unit mobil berwarna hitam merk Ayla, 11 unit motor termasuk 1 unit motor Trail CRF, serta puluhan hadiah hiburan seperti kipas angin, kompor gas dispenser, dan payung.

“Selain itu, terdapat juga hadiah khusus senilai 10 juta rupiah bagi peserta yang mampu melewati medan yang sulit tanjakannya.” ujar ketua panitia, Baharuddin SIP.

Baca Juga :   Pandemi Covid-19 Ujian Bagi Solidaritas Sosial

Baharuddin menjelaskan bahwa kegiatan ini juga menjadi rangkaian perayaan HUT Bhayangkara yang ke-77 oleh Polres Enrekang.

Iklan untuk Anda: Jika tekanan naik hingga 150/90, segera bersihkan pembuluh. resep
Advertisement by
Muslimin Bando menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta yang mengikuti Adventur Jelajah Alam Alla Curio di bumi Massenrempulu.

“Berhati-hatilah saat melewati medan yang telah ditentukan panitia, jaga keselamatan. Ajang bergengsi ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahim, dan pengumuman pemenang akan dilakukan malam ini di alun-alun,” ujar Muslimin Bando, yang akrab dipanggil MB.

Menurut MB, kemungkinan even ini akan dilanjutkan kembali pada bulan Juli dan Agustus 2023.

Setelah pembukaan resmi, para peserta satu persatu meninggalkan lapangan Sudu menuju rute yang telah ditentukan.

dibaca : 93

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top