ikut bergabung

Program “Panrita” Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan


Opini

Program “Panrita” Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan

Terakhir merupakan tauladan masyarakat, yaitu polisi diharapkan menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan sosial dan menunjukkan diri sebagai polisi yang bekarakter dan amanah dalam menjalankan tugas. Masyarakat tentu akan bisa merasakan sikap yang baik dari seorang polisi jika benar-benar dilayani dengan baik.

Program prioritas dari POLDA SULSEL ini memerintahkan seluruh anggota untuk konsisten dalam memegang amanah yang diberikan oleh negara sebagai pengayom masyarakat. Polisi merupakan garda depan dalam menjaga ketertiban di negara kita.

Hal ini bisa dimulai dari aspek-aspek kecil seperti bekerja dengan jujur, tidak membeda-bedakan masyarakat berdasarkan status sosial ekonomi tertentu, rajin, dan bisa menjadi inspirasi tidak hanya bagi sesama anggota polisi melainkan masyarakat.

Kesuksesan program ini juga salah satunya bisa ditopang dari masyarakat yang ikut andil dalam menjalankan PANRITA ini. Masyarakat boleh memberikan saran dan masukan kepada polisi jika terdapat anggota yang sepertinya melanggar atau berbuat tidak menyenangkan. Kerjasama antara polisi dan masyarakat tentunya bisa menghasilkan keselarasan dalam meningkatkan keamanan hidup masyarakat. (*)

Baca Juga :   Program Prioritas Gubernur Andalan, Pemprov Sulsel Telah Salurkan 144 Ton Benih Padi di Bulukumba

dibaca : 235

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Opini

Populer Minggu ini

Arsip

To Top