MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Beragam kegiatan digelar manajemen Hotel Grand Palace Makassar dalam merayakan ulang tahunya yang ke-21 tahun ini. Salah satunya melakukan anjangsana ke panti asuhan.

Kegiatan sosial itu dilakukan manajemen Hotel Grand Palace di Panti Asuhan Sejati Muhammadiyah Makassar, Rabu (23/2) lalu. Mereka membawakan bantuan kebutuhan bahan pokok untuk anak-anak panti asuhan di tempat ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Anjang sana ke panti asuhan dipimpin langsung General Manager Hotel Grand Palace Makassar, Wahyuddin. Hadir juga Chief Enginering, Haruddin dan Chief Security, Bachtiar. Hadir juga Desyane dan Ramadhani.

Wahyuddin mengatakan anjangsana ke panti asuhan ini dimaksudkan untuk berbagi dengan anak-anak yatim yang dibina di tempat itu. Ia berharap bantuan ini bisa memotivasi anak-anak panti asuhan untuk menatap masa depannya yang lebih cerah.

Hotel Grand Palace merupakan salah satu hotel favorit di Makassar. Lokasinya di Jalan Tentara Pelajar. Letaknya yang strategis karena berada di dekat kawasan pelabuhan menjadi salah satu pertimbangan warga memilih hotel ini sebagai tempat menginap. (ahm)