Site icon Ujung Jari

Empat Cara Baru Galaxy S23 Series 5G Bisa Bikin Konten Kamu Lebih Epic Siang dan Malam

JAKARTA–Samsung Electronics Indonesia langsung membuka pre-order untuk Galaxy S23 Series 5G begitu lini smartphone flagship tersebut diperkenalkan melalui Galaxy Unpacked 2023.

Konsumen bisa melakukan pemesanan via www.samsung.com/id dan e-commerce rekanan Samsung untuk menjadi orang-orang pertama yang menikmati langsung berbagai pengembangan mutakhir yang ditawarkan Galaxy S23 Series 5G dibanding generasi sebelumnya.

Salah satu upgrade dari Galaxy S23 Series 5G yang patut disorot adalah inovasi kamera terdepan di industri yang memungkinkan pengguna untuk share sisi paling epic lewat foto dan video berkualitas tinggi kapan pun dan di mana pun.

“Galaxy S23 Series 5G menegaskan kapabilitas Samsung dalam menghadirkan pengalaman content creation terdepan melalui peningkatan teknologi kamera yang lebih epic dari generasi terdahulu. Berkat Adaptive Sensor 200MP di Galaxy S23 Ultra 5G hingga pemanfaatan teknologi terbarukan seperti kecerdasan buatan yang lebih optimal di seluruh lini perangkat. Galaxy S23 Series 5G menjadi smartphone premium yang memberikan keleluasaan lebih bagi pengguna dalam membuat konten paling epic, apa pun kondisi pencahayaan yang dihadapi oleh pengguna,” ujar Verry Octavianus, Mobile eXperience Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Simak bagaimana kamu bisa lebih leluasa untuk capture foto dan video paling epic di berbagai kondisi pencahayaan dengan Galaxy S23 Series 5G:

Hasilkan detail foto yang luar biasa di kondisi apa pun dengan Adaptive Pixel 200MP

Foto berkualitas tinggi adalah idaman bagi banyak orang dalam membuat konten. Pasalnya, kualitas foto yang lebih baik dapat membuat konten jadi lebih menarik, baik itu potret diri maupun foto makanan dan pemandangan. Maka dari itu, Galaxy S23 Series 5G hadir dengan inovasi kamera terdepan di industri yang memungkinkan pengguna untuk capture foto berkualitas tinggi kapan pun dan di mana pun dengan lebih mudah untuk mendapatkan konten yang lebih epic.

Adaptive Pixel 200MP Menangkap Warna Foto dan Detail yang Vivid di Kondisi Terang Maupun Gelap

Dengan Galaxy S23 Ultra 5G, pengguna bisa menikmati Adaptive Pixel 200MP yang menawarkan tingkat detail luar biasa dengan resolusi 16 kali lebih tinggi dari pendahulunya. Apalagi, Galaxy S23 Ultra 5G memungkinkan pengguna menggunakan HDR resolusi 50MP dengan dynamic range yang 4 kali lebih luas dari seri sebelumnya. Galaxy S23 Ultra 5G juga dibekali teknologi Tetra2pixel yang membuat kamera dapat menciptakan gambar minim noise di tiap kondisi pencahayaan. Jadi, pengguna akan mendapatkan foto yang lebih tajam dan vivid baik itu saat terang benderang maupun low light.

Menggunakan Kamera 200MP untuk Menangkap Foto dengan Detail Luar Biasa Bahkan Saat Hasil Diperbesar

Selain itu, seluruh model Galaxy S23 Series 5G pun telah dibekali dengan teknologi Detail Enhancer. Ketika memotret di kondisi backlight sering kali hasilnya jadi terlalu gelap, tapi Detail Enhancer mampu membuat hasil foto menjadi lebih cerah. Saat mengambil gambar dari jarak yang cukup jauh tak jarang hasilnya akan menjadi buram, tapi Detail Enhancer mampu membuat hasil foto jadi lebih detail bahkan ketika di-zoom.

Dapatkan foto portrait yang lebih smooth hasil optimalisasi sensor gambar dan pemrosesan AI

Dalam mengambil foto portrait, fokus pada foto kerap menjadi hal yang tricky. Pasalnya, tak jarang ketika kita tap wajah dari orang yang kita foto, fokus kamera hanya benar-benar tertuju pada wajahnya saja, tapi bagian lain seperti rambut ikut menjadi buram bersama latar belakangnya sehingga hasil foto jadi kurang maksimal.

Memahami hal tersebut, Galaxy S23 Series 5G hadir dengan keunggulan pro-grade camera yang memungkinkan pengguna bisa mendapatkan foto portrait yang epic secara hassle-free.

Untuk memastikan pengguna bisa memfokuskan kamera dengan lebih mudah saat mengambil foto portrait, Samsung telah membekali Galaxy S23 Series 5G dengan teknologi Dual Pixel.

Hal ini membuat seluruh piksel di dalam sensor gambar pada kamera punya dua fungsi sekaligus, yakni autofocus dan ‘penyerapan’ warna. Jadi, kamera mampu menjalankan fungsi autofocus dengan lebih cepat dan akurat seraya tetap mempertahankan kualitas warna dan detail pada foto. Sebagai hasilnya, pengguna bisa mendapatkan foto portrait yang tajam dengan kualitas fokus yang lebih baik.

AI Stereo Depth Kamera Galaxy S23 Series 5G Menghasilkan Foto Portrait yang Smooth Dalam Kondisi Apapun

Agar pengguna bisa mendapatkan efek bokeh yang lebih smooth, Galaxy S23 Series 5G juga dibekali dengan AI Stereo Depth Map yang mampu membantu kamera memetakan mana elemen yang harus tampil lebih fokus dan mana elemen yang harus diburamkan.

Dengan begitu, siapa pun yang difoto akan tampil lebih standout. Bagusnya lagi, Galaxy S23 Series 5G juga memungkinkan pengguna untuk mengatur tingkat keburaman pada foto serta memilih mode bokeh yang menarik seperti Studio, High-key dan Low-key Mono, dan Backdrop, sehingga pengguna bisa menciptakan foto portrait yang lebih epic.

Nikmati konten selfie yang lebih epic berkat kamera berbasis AI canggih

Selfies never go wrong, baik ketika bangun pagi dengan bare face, makan di tempat kekinian, maupun saat olahraga. Selfie selalu bisa menjadi konten yang menarik untuk di-post di media sosial. Karenanya, kualitas kamera depan dalam smartphone menjadi semakin penting agar pengguna bisa capture selfie terbaik apa pun kegiatannya.

Dalam hal ini, Galaxy S23 Series 5G hadir dengan kamera depan 12MP yang memungkinkan pengguna untuk menangkap selfie paling epic di berbagai kondisi pencahayaan.

Hasil Foto Selfie Siang dan Malam Tetap Tajam dan Vivid dengan Kamera Depan 12 MP Galaxy S23 Series 5G

Kamera depan 12MP di Galaxy S23 Series 5G memiliki kualitas yang lebih baik dari seri terdahulu berkat sensor gambar terbaru dengan optimalisasi kecerdasan buatan yang lebih maksimal. Hal ini terlihat dari teknologi AI Object-aware engine yang menawarkan kemampuan identifikasi objek yang lebih baik sehingga kamera mampu menghasilkan gambar yang lebih tajam dengan warna yang lebih hidup.

Fitur ini membuat kualitas selfie di Galaxy S23 Series 5G lebih epic, khususnya saat pengguna mengambil portrait selfie karena AI Object-aware engine mampu membedakan sosok orang dan latar belakangnya dengan lebih akurat. Dengan kemampuan ini saat pengguna menggunakan Night Selfie membuat hasil swafoto di kondisi minim cahaya pun jadi lebih hidup dan minim noise.

Ciptakan video cinematic yang epic berkat teknologi stabilisasi yang lebih baik

Meroketnya Tiktok dan Reels sebagai media sosial berbasis short video membuat konten video semakin digemari banyak orang. Untuk itu, Galaxy S23 Series 5G tak hanya mampu memastikan setiap foto yang diambil pengguna memiliki resolusi terbaik, tapi juga membantu pengguna untuk mendapatkan video dengan kualitas paling epic.

Buat Video Reels Pakai In-App Camera Galaxy S23+ 5G Lebih Detail dan Stabil

Fitur untuk meningkatkan kualitas video jatuh pada Enhanced Sharpness di mana teknologi ini berfungsi untuk meminimalkan noise, khususnya di kondisi low light. Menariknya, kemampuan Detail Sharpness dalam mereduksi noise juga berlaku untuk kamera di dalam aplikasi media sosial seperti Instagram, TikTok, dan Snapchat, jadi pengguna bisa mendapatkan konten video terbaik secara instan kapan pun dan di mana pun.

Selain itu, untuk membantu pengguna mendapatkan video yang lebih cinematic dan epic, Samsung juga membekali Galaxy S23 Series 5G dengan penggandaan OIS 2x serta Adaptive VDIS.

Dengan begitu, video yang direkam pengguna akan lebih stabil dan minim blur, khususnya ketika menangkap banyak gerakan atau saat merekam dalam kondisi bergerak. Ditambah perekaman 8K pada 30fps yang bisa diterapkan saat cahaya terang maupun ketika menggunakan Night Video, seluruh video yang direkam akan menjadi lebih tajam,semakin cinematic dan epic, termasuk dalam kondisi minim cahaya.

Dapatkan Galaxy S23 Series 5G dan share sisi paling epic kamu sekarang juga!

Siap bagikan sisi epic kamu dengan Galaxy S23 Series 5G? Kamu bisa melakukan pre-order Galaxy S23 Series 5G di www.samsung.com/id/ dan berbagai e-commerce rekanan seperti Blibli, Lazada, Shopee, Tokopedia, Eraspace.com, dan Dinomarket.com.

Konsumen bisa mendapat Galaxy S23 Ultra 5G dengan harga Rp19.999.000 (12GB/256GB), Rp21.999.000 (12GB/512GB), dan Rp25.999.000 (12GB/1TB). Galaxy S23+ 5G hadir dengan harga Rp15.999.000 (8GB/256 GB) dan Rp17.999.000 (8GB/512GB). Galaxy S23 5G tersedia dengan harga Rp12.999.000 (8GB/128GB) dan Rp.13.999.000 (8GB/256GB).

Selama masa pre-order pada 2-23 Februari 2023, konsumen bisa menikmati keuntungan senilai total hingga Rp7.599.000 di setiap pembelian Galaxy S23 Series 5G. Konsumen bisa upgrade ruang penyimpanan dengan dua kali lipat kapasitas secara gratis dan mendapatkan cashback hingga Rp1.000.000 untuk pembelian secara trade-in.

Samsung juga menyediakan perlindungan Samsung Care+ selama 1 tahun senilai Rp1.599.000 untuk pembelian Galaxy S23 Series 5G. Konsumen pun bisa melakukan pre-order dengan cicilan mulai harga Rp541.625 per bulan untuk 24 bulan.
Informasi lebih lanjut tentang Galaxy S23 Series 5G bisa dilihat di www.samsung.com/id. (pap)

Exit mobile version