ikut bergabung

Leonard Eben Ezer Simanjuntak Resmi Jabat Kajati Sulsel


Makassar

Leonard Eben Ezer Simanjuntak Resmi Jabat Kajati Sulsel

MAKASSAR, UNUNGJARI.COM — Pada hari ini Selasa tanggal 07 Februari 2023 bertempat di Kantor Kejaksaan Agung RI Jl. Sultan Hasanuddin No.1 Kebayoran Baru Jakarta Selatan – Indonesia, Jaksa Agung RI ST BURHANUDDIN Melantik Leonard Eben Ezer Simanjuntak, SH.,MH sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan menggantikan R. Febrytrianto, SH.,MH.

Sementara R. Febrytrianto, mendapat promosi dengan jabatan baru menjadi Sekretaris Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara pada Kejaksaan Agung RI di Jakarta.

Leonard Eben Ezer Simanjuntak, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Banten di Serang, berdasarkan Surat Keputusan (SK) Jaksa Agung RI Nomor : 19 Tahun 2023, Tanggal 25 Januari 2023 Leonard Eben Ezer Simanjuntak, SH.,MH di serahi jabatan baru sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan di Makassar.
Wakajati Sulsel Hermanto, SH.,MH Beserta para Asisten, Kabag TU, Para Kasi, Jaksa Fungsional dan Pegawai Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan Mengucapkan Selamat dan Sukses Atas Serah Terima Jabatan Bapak Leonard Eben Ezer Simanjuntak, sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan dan Ucapan Terima Kasih Kepada Bapak Raden Febrytrianto, SH.,MH Atas Jasa dan Pengabdiannya Selama Menjabat Sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan. (Mat)

Sumber : Kasi Penkum Kejati SulSel SOETARMI S.H.,M.H.

Baca Juga :   BERKAH RAMADAN...Dinsos Sulsel dan Tagana Bagi Takjil Gratis di Pettarani

dibaca : 80



Komentar Anda

Berita lainnya Makassar

Populer Minggu ini

Arsip

To Top