BARRU,UJUNGJARI— Kepala desa Pao-pao terpilih Syamsul Bahri, menjadi peraih suara tertinggi dipilkades serentak di kabupaten Barru. Raihan suara Syamsul Bahri sebanyak 2.363 suara yang diraih kades terpilih ini mengalahkan perolehan suara dari 27 kades terpilih lainnya.

Raihan suara Syamsul Bahri yang kembali memimpin desa Pao-pao di kecamatan Tanete Rilau untuk kedua kalinya disusul H Akmaluddin kades terpilih dari desa Kading kecamatan Tanete Riaja yang meraup 1.615 suara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kemudian kades terpilih sebagai pengumpul suara terbanyak ketiga ditempati kades terpilih dari Desa Lipukasi yang dimenangkan Awaluddin Jamal berhasil mengumpulkan 1.513 suara.

Lalu ada kades srikandi terpilih peraih suara tertinggi keempat ditempati Ferawati Sukiman dari desa Cilellang kecamatan Mallusetasi. Ferawati mengungguli cakades lainnya dengan mengumpulkan 1.511 suara.

Sedangkan diposisi kelima dari perolehan suara terbanyak pilkades serentak di Barru direbut H Burhanuddin yang terpilih sebagai kades Tellumpanua di kecamatan Tanete Rilau. Burhanuddin yang juga mantan legislator ini mengumpulkan 1.254 suara dan posisi keenam besar peraih suara terbanyak dipilkades Barru ditempati Zakariah kades Harapan kecamatan Tanete Riaja yang meraup 1..208 suara.

Sementara peraih suara terendah dipilkades serentak 2022 ini, pertama ditempati Muh Dahlan kades Paccekke terpilih dari kecamatan Soppeng Riaja dengan perolehan 395 suara. Peraih suara terendah kedua ditempati kades Kamiri di kecamatan Balusu, Muh Tang yang mengumpulkan 434 suara.

Pemenang pilkades dengan raihan suara terendah ketiga yakni Kades Anabanua kecamatan Barru Faharuddin dengan perolehan 456 suara. Kemudian posisi raihan suara terendah keempat Kades Pattappa kecamatan Tanete Riaja, Mansyur yang meraih 465 suara.Untuk kades terpilih dengan suara terendah yang menempati peringkat lima yaitu Said Abdullah kades Corawali di kecamatan Tanete Rilau dengan raihan 543 suara.

Berikut kades terpilih dengan jumlah perolehan suara dipilkades serentak se kabupaten Barru. Untuk kecamatan Tanete Rilau, desa Lasitae dengan kades terpilih, Kartini meraih 764 suara. Desa Lalabata Aris Tahir 815, Desa Corawali Said 543, Desa Pao-pao Syamsul Bahri 2.363, Desa Tellumpanua H Burhanuddin 1.254 dan Desa Lipukasi, Awaluddin J sebanyak 1.513 suara.

Pilkades di kecamatan Pujananting, Desa Pattappa : Mansur meraih 465 suara, Desa Gattareng, Andi Syahrir 560, Desa Pujananting,Abd Rahman 941. Kecamatan Tanete Riaja Desa Harapan, Zakariah mengumpulkan 1.208 suara, Desa Mattirowalie, Drs H Alimuddin 970, Desa Kading , H Akmaluddin 1.615, Desa Lompo Tengah ,Arifuddin P 670.

Untuk pilkades kecamatan Barru yang diikuti Desa Anabanua, Faharuddin 456, Desa Palakka, Marala 838 dan Desa Galung, Jumardin 701. Pilkades kecamatan Balusu, Desa Lampoko, Budiman 988, Desa Balusu, Andi Gusnan 805 dan Desa Kamiri, Muh Tang 434.

Sementara pilkades dua kecamatan lainnya yaknj kecamatan Soppeng Riaja digelar di Desa Siddo dengan pemenang Khairul Rijal yang memperoleh 1031 suara, Desa Ajjakkang, Hatmawati 834, Desa Lawallu, Raswady 608
dan desa Paccekke,Muh Dahlan 395 serta Desa Batu Pute, Jaharuddin 930.

Untuk pilkades di kecamatan Mallusetasi diikuti 4 desa yakni
Desa Bojo dengan pemenang H Tuppu Bulu Alam yang metaih 968 suara, lalu disusul Desa Kupa, Suardi 869, Desa Nepo Muh Toaha 854 Desa Cilellang Ferawati H Sukman 1.511( Udi)