MAROS, UJUNGJARI.COM — Sedikirnya 700 guru siap menghadiri acara Diseminasi Praktik Baik Kurikulum Merdeka (DPBKM) pada puncak peringatan Hari Guru Nasional ke 77 yang akan diselenggarakan di gedung Serbaguna, Maros, Senin (28/11/2022).
Ketua panitia DPBKM Dr Jabaruddin, Minggu (27/11/2022) mengatakan, kegiatan DPBKM ini melibatkan para guru, kepala sekolah dan para pengawas yang sudah berhasil menerapkan kurikulum merdeka
disekolahnya masing-masing.
Dikatakan Jabaruddin, para peserta diseminasi ini akan memaparkan pengalaman terbaik mereka ketika menerapkan kurikulum merdeka disekolahnya.
“Mereka akan memaparkan praktik baik yang dilakukan saat menerapkan kurikulum
merdeka di sekolahnya masing masing. Guru yang baik adalah guru yang terus belajar dan guru paling baik adalah pengalaman yang direfleksikan. Untuk itu, guru, kepala sekolah, dan pengawas sekolah mendiseminasikan praktik baik yang telah dilakukan dari hasil refleksinya dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka. Dengan diseminasi praktik baik ini, diharapkan para peserta dapat meniru dan memodifikasi untuk selanjutnya dapat menerapkannya,” kata Jabaruddin.
Dikatakannya, sasarannya, seluruh peserta yang ikut nantinya bisa secara serentak mengiplementasikan atau menerapkan kurikulum merdeka sesuai dengan pengalaman para guru, kepala sekolah dan pengawas yang mendiseminasikan praktik baiknya tersebut.
“Pada awalnya sasaran diseminasi ini kami targetkan hanya 300 orang, namun semangat guru-guru sangat tinggi sehingga terpaksa dibatasi hingga 700 orang saja karena kapasitas tempat terbatas. Kondisi ini menunjukkan guru-guru di Maros memegang prinsip setiap guru adalah murid dan setiap murid adalah guru, ” tambah Jabaruddin. –