ikut bergabung

Kepala DPKAD Pimpin FORKI Barru


Olahraga

Kepala DPKAD Pimpin FORKI Barru

BARRU,UJUNGJARI— Abubakar secara resmi memimpin kepengurusan Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Kabupaten Barru. Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan Aset Daerah( DPKAD) ini bersama pengurus lainnya dilantik sebagai ketua Umum Forki untuk masa bakti 2021-2025, di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Sabtu (19/11).

Pelantikan Abubakar sebagai Ketua Forki Barru bersama pengurus Forki lainnya menjadi spesial karena dilantik oleh Ketua Forki Sulsel Dr. HM. Amir Uskara yang juga Wakil Ketua Komisi XI DPR RI. Apalagi ikut disaksikan Bupati Barru dan beberapa Pengurua Forki Sulsel.

Acara tersebut juga dihadiri Sekretaris Forki Sulsel Dr Sudirman Damin , Wakil Ketua I Prof DR Agus Salim yang juga Rektor UKIP Makassar, Ketua Bidang Prestasi Syahrir Siregar dan pelatih Arief Taufan, Kepala Opd, Staf Ahli, Asisten serta Ketua KONI Kabupaten Barru dan ketua Forki.

Bupati Barru Suardi Saleh menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT karena pada pelantikan pengurus Forki ini kita bisa bersama-sama hadir di tempat ini untuk mengikuti acara pelantikan pengurus Forki Barru periode 2021-2025.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada Ketua Forki Sulsel bersama pengurus lainnya atas kehadirannya di Kabupaten Barru, untuk melakukan pelantikan pengurus FORKI Barru. Bapak Ketua Federasi Olahraga Karate-do Pengurus Provinsi Sulawesi Selatan.Bapak Amir Uskara yang sehari-harinya sebagai Wakil Ketua Komisi XI DPR RI dan ditengah kesibukannya sebagai wakil rakyat di Pusat. Alhamdulillah ternyata bisa hadir bersama kita di kabupaten Barru,”ucap Suardi.

Baca Juga :   DPRD Gowa Sahkan APBD Perubahan 2020

Pemerintah Kabupaten Barru menyambut baik pelaksanaan pelantikan pengurus FORKI Kabupaten Barru, dan Ia berharap agar agenda kegiatan ini menjadi titik awal melakukan pembenahan cabang olahraga karate sehingga mampu menjadi pengungkit prestasi.

Suardi menyampaikan harapan kepada Pengurus baru, untuk setia dalam mengemban amanah dan diharapkan dapat bersinergi dengan pemerintah Kabupaten guna meningkatkan prestasi olahraga karate-do Indonesia, sehingga FORKI dapat memberikan yang terbaik kepada masyarakat pecinta olah raga karate serta menumbuhkembangkan proses pembinaan calon-calon atlit karate dan karateka profesional yang berprestasi dan dapat mengharumkan nama daerah.

“Pemerintah Kabupaten Barru akan selalu mendukung pembinaan olahraga prestasi, karena prestasi olahraga juga menjadi salah satu parameter keberhasilan setiap daerah. Untuk itu pembinaan atlet dan prestasi olahraga menjadi salah satu hal yang penting,” urainya.

dibaca : 67

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Olahraga

Populer Minggu ini

Arsip

To Top