GOWA, UJUNGJARI.COM — Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman bersama Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan serta Wakil Bupati Abd Rauf Malaganni beserta jajaran Forkopimda Gowa mengikuti gerak jalan santai anti mager (anti malas gerak) yang digelar Pemprov Sulsel di Malino, Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, Sabtu (5/11/2022) pagi di Lapangan Secata Malino.
Kegiatan yang diikuti masyarakat umum, guru-guru serta para pelajar tingkat SMA sederajat se Sulsel juga personel TNI dan Polri ini dihelat masih dalam rangkaian Hari Jadi Sulsel ke 353 (19 Oktober 2022).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Usai melepas resmi peserta gerak jalan santai, Gubernur Andi Sudirman Sulaiman bersama Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan memantau kegiatan donor darah yang digelar Milenial Peduli Sulsel (MPS) yang juga merupakan rangkaian kegiatan HUT Sulsel anti mager tersebut.
Kegiatan donor darah yang diikuti para guru dan siswa SMA sederajat se Sulsel, masyarakat umum serta anggota TNI-Polri berhasil mengumpul 50-an kantong darah. Jumlah ini hanya sedikit dibanding yang ditargetkan hingga 200-an kantong.
Menurut Ketua MPS Sulsel Hasrul Abd Rajab kepada ujungjari.com, kurangnya kantong darah yang diperoleh dari para pendonor disebabkan banyaknya peserta donor yang tidak bisa diambil darahnya lantaran tidak bersyarat karena mengalami kurang tidur.
“Jadi donor darah hari ini kami hanya bisa mengumpulkan sebanyak 50-an kantong dan sudah diserahkan kepada UTD Dinkes Sulsel. Target kami ratusan kantong namun dalam pemeriksaan petugas UTD, lebih banyak calon peserta donor tidak bersyarat karena kurang tidur, ” kata Hasrul.
Kegiatan ini turut dihadiri Kadis Kesehatan Sulsel dr Rosmini Pandin dan Kepala UTD Dinkes Sulsel Erna Kumalaningrum.
Salah seorang siswa asal SMAN 10 Gowa Makmur Awaluddin Agus mengaku sempat merasa tegang ikut donor pasalnya baru pertamakali dia mendonor darah.
“Alhamdulillah tidak ada rasa-rasa lain kecuali terasa kram di lenganku pak. Rasa pusing tidak adaji. Saya mau sendiri mendonor. Sudah sering mau berdonor tapi tidak ada kesempatan dan hari ini saya sudah bisa mendonorkan darah. Insha Allah saya ikut donor selanjutnya, ” kata Makmur yang tinggal di Kelurahan Romangpolong, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa ini. –