ikut bergabung

Peduli Lansia, Pemkab Sidrap Lakukan Penanganan Kakek Mustafa


Sulsel

Peduli Lansia, Pemkab Sidrap Lakukan Penanganan Kakek Mustafa

SIDRAP, UJUNGJARI.COM — Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang melalui Dinas Sosial melakukan berbagai langkah penanganan dalam merespon kasus laki-laki lanjut usia bernama Mustafa di Desa Sipodeceng Kecamatan Baranti.

Mustafa (70 tahun) diketahui Mustafa tinggal sendiri di poskamling yang berukuran kecil, dua bulan belakangan. Sebelumnya ia tinggal bersama saudara perempuannya sejak pulang merantau kurang lebih 3 tahun lalu.

Sejak pulang merantau, Mustafa tidak lagi bekerja dan mulai menderita gejala penyakit. Kurang lebih dua bulan sejak keluar dari rumah saudaranya, Mustafa makan dari bantuan tetangga sekitar yang masih memiliki hubungan keluarga.

Sekretaris Dinas Sosial Sidrap, Nurhidayah menyebut, pihaknya telah melakukan asesmen kondisi Mustafa. Langkah penanganan, imbuhnya telah dilakukan seperti berkoordinasi puskesmas setempat, pengusulan DTKS dan BPJS, serta usulan bantuan Atensi ketika dokumen kependudukan selesai.

“Kita juga mengusulkan bantuan Atensi, bantuan kelayakan dan kebutuhan dasar,” ujar Nurhidayah, Senin (31/10/2022).

Ditambahkannya, untuk dokumen kependudukan lansia Mustafa, sudah masuk di Dinas Kependudukan Capil Sidrap dan tinggal menunggu penerbitan dokumen kependudukan. Sementara itu, pemerintah setempat telah memindahkan poskamling yang selanjutnya akan dibuatkan rumah layak huni bantuan swadaya masyarakat dan pemerintah setempat.

“Tim Dinas Kesehatan telah turun dan melakukan pemeriksaan kesehatan dan tinggal menunggu hasil dan pemeriksaan lanjutan,” imbuh Nurhidayah.

Atas faslitasi Pemkab Sidrap, lanjut Nurhidayah, Mustafa sudah menerima bantuan dari Kementerian Sosial RI, Ahad (30/10/2022).

Baca Juga :   Kaki Gunung Bawakaraeng Terbakar, Berawal di Lembah Ramma, 1 Ha Lebih Kebun Kopi Gosong

“Berbagai jenis bantuan diberikan untuk pemenuhan kebutuhan hidup layak,” terang Nurhidayah.

Untuk diketahui, penanganan lansia melibatkan Camat Baranti, Kepala Desa Sipodeceng, jajaran Apdesi, Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin Dan Rehabilitasi Sosial, Ayunurliah, pekerja sosial, Sukirman dan Megawati, dan pihak terkait lainnya. (Aca)

dibaca : 91



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top