MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto berharap tim kempo Makassar mempertahankan tradiri juara umum di perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulsel yang akan berlangsung di Bulukumba, 22-30 Oktober mendatang.

Harapan itu disampaikan Danny Pomanto saat melepas tim kempo Makassar di rumah pribadinya, Kamis (13/10). Dalam dua Porprov terakhir, baik di Bantaeng 2014 maupun di Pinrang 2018, kempo Makassar selalu dominan dan menjadi juara umum.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sejak Januari lalu 21 atlet kempo Makassar intens berlatih secara rutin dibawah arahan pelatih kempo kota Makassar Ade Irma, Nasri, Suaib Side dan Aisya diharapkan bisa mempertahankan juara umum dengan mengandalkan embu beregu, embu pasangan dan randori.

“Di Porprov 2022 ini, kempo akan mempertandingkan 19 nomor baik putri dan putra. Persaudaraan Kempo Makassar (Perkemi) sendiri menargetkan sepuluh emas di event ini,” kata Ketua Perkemi Makassar, dr Wachyudi Muchsin, M.Kes.

Pria yang akrab disapa Dokter Koboi itu mengatakan pada Porda Pinrang 2018, tim kempo Makassar membawa pulang sembilan medali emas, enam perak dan empat perunggu.

“Harapan kita mempertahankan tradisi Juara umum dan capaian perolehan medali emas meningkat. Apalagi pada pra-Porprov di Makassar November 2021 lalu Makassar juara umum setelah meraih 10 emas 4 perak dan 4 perunggu,” kata Yudi.

Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto didampingi Dinas Perikanan dan pertanian Kota Makassar sebagai bapak angkat secara resmi melepas 27 kenshi, pelatih dan pengurus Kempo Kota Makassar yang akan berangkat Porprov.

Danny pomanto berpesan kepada kenshi kempo Makassar agar tidak lengah dan tetap menjaga kesehatan apalagi didampingi dua dokter andalan Makassar yakni Dokter Wachyudi Muchsin serta Dokter Muji Iswanty.

“Pastinya pemerintah memperhatikan seluruh atlet yang berprestasi baik bonus ataupun fasilitas lainnya. Terkhusus ibu angkat kempo Makassar, tolong serius memenuhi segala kebutuhannya. Atlet tahunya hanya latihan saja pengurus serta ibu angkatlah yang memfasilitasi agar prestasi bisa diraih,” pungkas Danny Pomanto. (bs)