MAKASSAR,UJUNGJARI.COM--Satu lagi atlet asal Makassar berprestasi di tingkat nasional. Rangga Andika, pesilat Makassar dipanggil masuk training centre atau pemusatan latihan untuk persiapan Sea Games 2023 di Kamboja.

Sabtu, 1 Oktober kemarin, Rangga yang berprofesi sebagai prajurit Kodam XIV Hasanuddin itu sudah berada di pemusatan latihan nasional tim pencak silat Sea Games di Padepokan Pencak Silat Indonesia di Jalan Raya Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sekretaris Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Makassar, HM Arsyad Lemang mengatakan Rangga mengikuti pelatnas setelah PB IPSI melihat prestasi dan hasil review seleksi atlet yang dilakukan bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Surat panggilan pemusatan latihan dari PB IPSI ditandatangani langsung Ketua Harian PB IPSI, Benny Sumarsono tertanggal 29 September lalu.

Arsyad berharap Rangga bisa membela Indonesia dalam ajang olahraga bergengsi tingkat Asia Tenggara di Kamboja tahun depan. Apalagi performa Rangga terus meningkat beberapa waktu terakhir ini.

Pada kejuaraan dunia pencak silat World Pencak Silat Championship di Malaka, Malaysia, akhir Juli 2022 lalu, Rangga mengukir pretasi gemilang dengan meraih juara dua dan merebut medali perak.

Ketua IPSI Sulsel, Prof Dr Hasnawi Haris juga berharap Rangga Andika terus menunjukkan konsistensinya selama pelatnas sehingga bisa tampil di Sea Games Kamboja. Guru besar Universitas Negeri Makassar ini mengakui Rangga merupakan pesilat andalan IPSI Sulsel selama ini. (bs)