MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Makassar, Achi Soleman menegaskan komitmennya mendukung tim senam Makassar yang akan berlaga di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Sinjai, Oktober mendatang.
Hal itu disampaikan Achi saat menerima pengurus dan atlet senam Makassar di ruang kerjanya, Senin (12/9). Rombongan dipimpin langsung Ketua Persani Makassar, Andi Kadir Masri, SE. Pelatih dan sejumlah atlet senam ikut hadir dalam pertemuan itu.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Senang menjadi bapak angkat cabang olahraga senam. Insya Allah kami akan mensupport dan memberi dukungan terhadap atlet senam Makassar,” kata Achi.
Ketua Persatuan Senam Indonesia (Persani) Kota Makassar, Kadir Masri mengapresiasi dukungan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Makassar terhadap atlet senam. Menurut dia, support seperti ini akan mendorong motivasi atlet untuk berprestasi di Porprov Sulsel mendatang.
Sekretaris Persani Makassar, Lisdawati Yunus menambahkan di Porprov Sinjai-Bulukumba, Persani Makassar akan mengirim tujuh atlet. Saat ini seluruh atlet senam fokus pemusatan latihan di Kompleks SD Mangkura, Makassar. Beberapa hari lalu pengurus KONI Makassar memantau langsung atlet senam melakukan latihan.
Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto mengapresiasi dukungan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup pemerintah kota Makassar yang telah menjadi bapak angkat cabang olahraga menjelang Porprov di Sinjai dan Bulukumba. Para kepala dinas yang menjadi bapak angkat ditunjuk dan di-SK-kan langsung oleh Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto. (pap)