Site icon Ujung Jari

Alumni SMABAR Jenderal Bintang Satu Pimpin Danlantamal VI Makassar

MAKASSAR,UJUNGJARI— Brigjen TNI (Marinir) Amir Kasman menjadi alumni pertama SMA Negeri 1 Barru yang meraih pangkat jenderal bintang satu. Amir Kasman meraih pangkat bintang satu dari kesatuan pasukan elit Marinir TNI Angkatan laut.

Kini Brigjen TNI Marinir Amir Kasman menjabat sebagai Komandan Lantamal VI Makassar. Brigadir Jenderal TNI (Mar) Amir Kasman, S.E., M.M merupakan seorang perwira tinggi TNI-AL yang sejak 29 Agustus 2022 menjabat sebagai Komandan Lantamal VI/Makassar.

Sebelum meraih pangkat jenderal bintang satu. Sejumlah jabatan telah dilewati alumni SMA Negeri 1 Barru ini. Mulai dari Danton-1 Yonif 5/Marinir (1994), Pasi-4 Yonif 5/Marinir, Dankima Yonif 5/Marinir Danyon marhanlan I Belawan (2011). 

Karir jabatan alumni Akademi Angkatan Laut ini tidak berhenti sampai disitu. Ia kembali dipercaya sebagai Danyonif 5/Marinir (2011—2012), kemudian Danden Intel Pasmar-1 (2013—2014) lalu Wadan Brigif 1/Marinir (2014).

Setelah itu karir Amir Kasman kian moncer. Dipundaknya kembali lagi menyandang jabatan sebagai Paban Minprod Sintel Kormar Asintel Danpasmar-2 (2017—2018).

Dari posisi itu. Dirinya diaamanhkan lagi untuk posisi Danbrigif 1/Marinir (2018—2020), kemudian Pamen Denma Mabesal (2020—2021)
Wadanlantamal X/Jayapura (2021). Setelah itu menjadi Wadanlantamal I/Medan (2021—2022).

Puluhan tahun menjelajahi wilayah Indonesia. Kini Brigjen TNI Marinir Amir Kasman. Pulang kampung ke Sulsel untuk memimpin jabatan Danlantamal VI/Makassar (2022—Sekarang).

“Kami Brigjen TNI( Mar) Amir Kasman bersama keluarga menyampaikan terima kasih , kepada pemerintah dan masyarakat dan terkhusus  para guru kami diberbagai jenjang sekolah di kabupaten Barru, karena atas do’anya semua. Saya diberi amanah untuk memimpin Danlantamal VI Makassar,” pungkas Amir Kasman. ( Udi)

Exit mobile version