Site icon Ujung Jari

Ini Cara Warga dan Pemerintah Kecamatan Tomoni Meriahkan Peringatan 77 Tahun Kemerdekaan Indonesia

MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Banyak cara dilakukan warga dalam memeriahkan HUT proklamasi kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia tahun ini. Tidak terkecuali pemerintah dan masyarakat Kecamatan Tomoni, Luwu Timur.

Dalam menyemarakkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-77 tahun ini, Pemerintah Kecamatan Tomoni menyelenggarakan fun bike atau sepeda santai, Minggu (21/8). Start dan finish di Lapangan Tomoni, Kecamatan Tomoni.

Ratusan peserta ikut ambil bagian dalam kegiatan ini. Tidak terkecuali Camat Tomoni. Bupati Luwu Timur, Drs Budiman bersama Anggota DPRD, Wahidin Wahid, dan Kapolsek Mangkutana ikut hadir dalam acara ini.

Sejumlah peserta mengapresiasi inisiasi pemerintah kecamatan Tomoni yang menggelar sepeda santai dalam memeriahkan HUT proklamasi kemerdekaan. Mereka berharap kegiatan serupa terus dilakukan di masa-masa yang akan datang.

“Salut pada pemerintah kecamatan Tomoni yang menggelar kegiatan seperti ini. Selain menyehatkan, sepeda santai juga memupuk silaturahmi dan semangat kebersamaan,” kata Untung, salah seorang peserta sepeda santai.

Bupati Luwu Timur, Budiman juga memberi apresiasi terhadap kegiatan Sepeda santai dalam rangka Memeriahkan Hut ke 77 Republik Indonesia ini. Menurut dia, banyaknya peserta yang terlibat dan ikut serta menunjukkan tingginya animo dan semangat nasionalisme warga Tomoni dalam memperingati HUT proklamasi kemerdekaan. (pap)

Exit mobile version