MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki
menghadiri Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Negeri Makassar (UNM).

Kegiatan yang berlangsung di Pelataran Menara Pinisi UNM, Kamis (18/08/2022). Berlangsung dengan lancar yang disambut langsung Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof. Dr. Ir. H. Husain Syam, M.TP., IPU., ASEAN Eng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rektor UNM Prof. Husain Syam menyebutkan kegiatan PKKBM sangat penting bagi seluruh mahasiswa agar bisa mengetahui dan mengenali Lingkupnya ketika memasuki tahap kuliah.

“Pada kesempatan ini saya sedikit memperkenalkan seluruh pimpinan dan Civitas Akademika UNM yang hadir dan pengenalan ini juga bagian dari pengenalan lingkungan, dan seluruh pimpinan fakultas,” tandas Prof. Husain.

Ia menuturkan mahasiswa UNM yang dikukuhkan tersebut. berasal dari berbagai penjuru tanah air Indonesia.

“Mulai dari Pulau Kalimantan, Jawa, Sulawesi, Maluku, dan Papua semua ada di UNM ini membuktikan bahwa UNM merupakan Perguruan Tinggi Negeri terbesar di Timur Indonesia,” ucap Prof. Husain.

Sementara Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki mengatakan pada kesempatan tersebut dirinya memberikan motivasi terkait bagaimana perjuangan para pahlawan untuk meraih kemerdekaan.

Hal tersebut disampaikan, sambung Andi Muhammad sapaannya lantaran pelaksanaan PKKMB UNM masih suasana peringatan HUT RI yang ke 77 tahun.

“Jadi ini kan masih momentum hari kemerdekaan RI yang ke 77 tahun dan tadi sedikit saya ulas tentang mengenang jasa para pahlawan, dan saya memberikan gambaran para pahlawan kita supaya,” tandas Andi Muhammad.

Ia menuturkan apa yang dirinya sampaikan merupakan bagian mengingatkan kepada seluruh mahasiswa, karena sejarah perjuangan para pahlawan para mahasiswa baru yang dikukuhkan sebelumnya telah mereka dapatkan.

“Sebenarnya apa yang saya sampaikan
bagian dari mengingatkan kemudian saya bangga akan kegiatan seperti ini dan saya juga terharu dengan melihat mereka, mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini ada 11 ribu lebih dari berbagai suku daerah datang ke sini dan saya mereka,” ujarnya.

Harapan Rektor Prof. Husain Syam, untuk anak-anakku yang dikukuhkan hari ini harus betul-betul belajar dengan baik dengan menggunakan kesempatan sebaik mungkin.