Site icon Ujung Jari

Tiga Atlet Taekwondo Makassar Berjaya di Kejurnas Central Celebes Palu

MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Tiga atlet taekwondo asal Makassar berhasil merebut medali di ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) taekwondo Cetral Cebelas 3 se-Indonesia Grade B di Palu, Sulawesi Tengah, 29-31 Juli lalu.

Ketiga atlet itu adalah Fitra Ramadhani, Andi Rahmat Darmawan, dan M Arya Ranu Putra. Arya yang bertarung di kelas putra U-63 kg berhasil merebut medali emas. Sedangkan Fitra Ramadhani yang turun U-46 kg dan Andi Rachmat Darmawan (U-54 kg) hanya meraih medali perunggu.

Pelatih taekwondo Makassar Resky Ashar mengatakan tiga atlet yang meraih prestasi membanggakan itu merupakan atlet yang dipersiapkan memperkuat Makassar di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sinjai dan Bulukumba, Oktober mendatang.

“Saat ini anak-anak sedang training centre berjalan untuk fokus pada persiapan Porprov di Sinjai dan Bulukumba,” kata Resky.

Ketua KONI Kota Makassar, Ahmad Susanto mengapresiasi torehan prestasi tiga atlet taekwondo ini di Kejurnas Palu. Menurut dia, capaian ini merupakan modal sekaligus menambah kepercayaan atlet menghadapi Porprov Sinjai dan Bulukumba mendatang.

“Semakin tinggi jam terbang atlet maka semakin tinggi pula kepercayaan dirinya dalam menghadapi setiap pertandingan,” kata Ahmad Susanto. (pap)

Exit mobile version