Site icon Ujung Jari

Pertama Kali Milad SMA 21 Makassar Digelar, Andi Ernawati: Sekaligus Ajang Silaturahmi Alumni

MAKSSAR, UJUNGJARI.COM — SMA Negeri 21 Makassar, pada tanggal 13 Agustus 2022 genap berusia 17 tahun.

Dalam memeriahkan milad ke-17 sekolah yang terletak di kawasan Bumi Tamalanrea Permai (BTP) Makassar itu, akan digelar beberapa kegiatan, salah satunya temu akbar alumni SMA 21 Makassar.

Peringatan milad SMA 21 tahun ini merupakan kali pertama dirayakan sejak sekolah itu didirikan tahun 2006.

“Sejak SMA 21 didirikan, barupi kali ini dirayakan milad-nya. Di acara milad nanti akan diisi berbagai kegiatan salah satunya acara silaturahmi alumni,” kata
Kepala SMA 21 Makassar, Andi Ernawati, SPd, MPd, PHd.

Andi Erna menjelaskan, milad SMA 21 akan digelar di sekolah pada 13 Agustus 2022. Kegiatan tersebut akan dihadiri para alulmni, siswa, guru, komite dan seluruh elemen masyarakat SMA 21 Makassar.

“Milad SMA 21 ini diprakarsai Haji Sukardi Haseng selaku pembina komite SMA 21 Makassar. Beliau yang sponsori,” kata Andi Erna.

Ia menambahkan bahwa alumni SMA 21 Makassar sudah banyak yang meraih sukses, bahkan sudah ada yang menjadi kepala daerah. “Bupati Pangkep Yusran alumni sini (SMA 21), beliau rencana mau hadir di milad,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Milad SMA 21 Makassar, Munawar Achmad SPd, MM, menambahkan, di acara milad nanti akan digelar beberapa kegiatan diantaranya jalan santai berhadiah dan seminar pendidikan.

Kegiatan ini melibatkan para siswa, guru, alumni dan seluruh elemen warga SMA 21 Makassar. Acara milad SMA 21 digelar 13 – 15 Agustus 2022.

“Kita pusatkan di sekolah acaranya, kami sudah siapkan acaranya. Milad ini sekaligus ajang silaturrahmi alumni SMA 21. Yang pasti seru dan meriah,” ujar Munawar. (drw)

Exit mobile version