MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Event Makassar Sport Show Pekan Olahraga Nipah bakal menjadi ajang kompetisi atlet usia dini di Makassar. Beberapa cabang olahraga mempertandingkan kelas khusus usia dini. Cabang olahraga itu antara lain karate, tenis meja, catur, bulutangkis, dan beberapa cabor lainnya.
Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar, Maulana Yusdianto mengatakan event olahraga yang terselenggara atas kolaborasi Nipah Mall dengan KONI Makassar itu akan diikuti ribuat atlet dari 15 cabang olahraga. Sebagian besar cabor mempertandingkan nomor prestasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Ada juga nomor pertandingan yang khusus diikuti internal Nipah Mall dan klub olahraga yang selama ini berlatih di venew Nipah Mall,” kata pelatih panahan Sulsel ini saat press conference di Mall Nipah, Rabu (27/7).
Makassar Sport Show Pekan Olahraga Nipah akan berlangsung di Mall Nipah, 29-31 Juli mendatang. Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto dan Wakil Wali Kota Makassar, Hj Fatmawati Rusdi dijadwalkan akan hadir dalam acara pembukaan.
Sementara itu Chief Executive Officer Mall Nipah, Ricky Theodore mengatakan pelaksanaan Pekan Olahraga Nipah merupakan bukti dukungan manajemen mal ini dalam mendorong prestasi olahraga di Makassar.
Ia mengatakan Nipah Mall yang bakal berubah nama menjadi Nipah Park tidak hanya untuk sophing mall. Ada banyak fasilitas lain yang di sediakan untuk masyarakat kota Makassar seperti tempat olahraga, bisa bersosialisasi, membuat event dan lainnya.
“Nipah Mall merupakan mal pertama di mana orang bisa memakai sepeda di dalam mal. Kami sudah bekerja sama dengan beberapa klub dan komunitas olahraga di Makassar serta mendapat dukungan dari KONI Makassar,” ujarnya. (rml)