ikut bergabung

Kejari Makassar Juara di Ajang Festival Video Restoratif Justice Tingkat Nasional


Berita

Kejari Makassar Juara di Ajang Festival Video Restoratif Justice Tingkat Nasional

MAKASSAR, UJUNGJARI,COM — Kejaksaan Negeri (Kejari) Makassar berhasil meraih juara favorit dalam kegiatan Festival Video Restoratif Justice 2022.

Lomba ini merupakan bagian dari peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-62 Tanggal 22 Juli 2022 dengan tema Kepastian Hukum, Humanis Menuju Pemulihan Ekonomi.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Kejaksaan RI ini diikuti 57 peserta dari seluruh kejari se-Indonesia.

Berdasarkan hasil penilaian dewan juri Festival Video Restoratif Justice tersebut, Kejari Makassar berhasil meraih juara dalam ajang tersebut dan dinobatkan sebagai juara video terfavorit, dengan judul “Jujur Dalam Keterbatasan”.

“Ini merupakan prestasi yang membanggakan dengan melalui proses yang panjang hingga menghasilkan sesuatu karya yang luar biasa. Alhamdulillah kita berhasil meraih juara video terfavorit se-Indonesia, yang diikuti 57 Kejari-Kejari,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri Makassar, Andi Sundari, Minggu (24/7).

Andi Sundari menuturkan ada 57 peserta dari seluruh Kejaksaan Negeri di Seluruh Indonesia yang ikut mengambil bagian dalam ajang tersebut dengan mengirimkan karya terbaiknya.

Kepala Seksi Intelijen Kejari Makassar, Andi Alamsyah menambahkan dalam ajang tersebut Kejari Makassar yang ikut serta diajang itu mengirimkan karya videonya dengan judul “Jujur Dalam Keterbatasan”.

Video tersebut kata Andi Alamsyah adalah karya video yang diangkat dari kisah nyata salah satu terdakwa, yang berhasil mendapatkan Restoratif Justice.

Pada kesempatan kali ini Kejaksaan Negeri Makassar berhasil mendapatkan Juara Favorite. (mat)

Baca Juga :   Hadiri RUPS Bumi Timur Mineral di Makassar, Ini Harapan Bupati Budiman

dibaca : 63



Komentar Anda

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top