ikut bergabung

Pejabat Perempuan Bersaing Duduki Jabatan Eselon II


FOTO/IST -- Sekab Barru Abustan, AB berbincang bersama Bupati Barru Suardi Saleh dalam suatu kesempatan.

Sulsel

Pejabat Perempuan Bersaing Duduki Jabatan Eselon II

BARRU, UJUNGJARI.COM — Dari 17 Pejabat Pemkab Barru yang masuk tiga besar dan mengincar tujuh jabatan Pejabat Tinggi Pratama. Empat diantaranya dari kalangan perempuan.

Ke empat pejabat yang merupakan keterwakilan perempuan itu yakni Ratnawati, Andi Ika Syamsu Alam, Andi Hilmanida dan Yossi Febrisia.

Nama Ratnawati masuk tiga besar pada jabatan Asisten Perekonomian dan Pembangunan. Kemudian Andi Ika Syamsu Alam tiga besar untuk jabatan Kepala Pelaksana BPBD.

Begitu pula dengan Andi Hilmanida (Camat Barru) namanya masuk tiga besar di Dinas Lingkungan Hidup. Sedangkan nama Kabag Protokol Yossi Febrisia tiga besar pada Dinas Tenaga Kerja.

Penetapan tiga besar dari seleksi calon Pejabat Tinggi Pratama Pemkab Barru, akhirnya menetapkan 17 nama pejabat yang akan diliputi rasa was-was karena menanti pengumuman siapa yang akan menjadi pilihan Bupati dalam penetapan pimpinan untuk 7 jabatan pada Instansi yang dilelang terbuka.

Ketua Pansel Pejabat Tinggi Pratama, Abustan, AB yang dikonfirmasi Selasa(19/7) mengakui adanya empat pejabat kalangan perempuan yang masuk tiga besar yang baru saja diumumkan.

“Masuknya empat pejabat perempuan ini menjadi bukti jika pihak Pemkab Barru ikut membuka peluang dan memberikan kesempatan kepada kalangan perempuan untuk mengembangkan karir sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN),” ujar Abustan.

Saat ini lanjut Sekda Barru tersebut menyatakan bahwa pihak Pansel telah menetapkan tiga besar dari hasil seleksi terbuka Pejabat Tinggi Pratama.

Baca Juga :   Satnakoba Polres Tator Sosialisasi Kampung Tangguh Bersinar

“Hasil tiga besar yang diikuti 17 Pejabat ini sudah dikirim ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk memperoleh penilaian kelayakan. Setelah dari KASN nantinya, hasil tiga besar tersebut diserahkan ke Bupati Barru,” terangnya. (Udi)

dibaca : 45



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top