ikut bergabung

Festival Ramadhan Sukses, Bupati Lutim Puji Kinerja Panitia


Sulsel

Festival Ramadhan Sukses, Bupati Lutim Puji Kinerja Panitia

MALILI,UJUNGJARI.COM--Bupati Luwu Timur, H Budiman mengapresiasi kinerja panitia yang sukses menggelar Festival Ramadhan Pusat Niaga Malili (PNM) Tahun 2022. Event rohani ini berlangsung selama 15 hari di PNM, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili.

Apresiasi disampaikan bupati saat memberi sambutan pada penutupan festival ini Ahad (24/04/2022) malam. Kegiatan tersebut memperlombakan sebanyak 7 kategori dengan 9 kelas, yakni Lomba Pildacil, lomba Adzan, lomba mewarnai, lomba nyanyi religi, lomba musik sahur, lomba kaligrafi kontemporer, dan lomba nasyid.

Bupati Luwu Timur yang hadir didampingi Kepala Dinas Dagkoprin UKM, Senfry Oktavianus dan Kepala Dinas Perhubungan, AR. Salim, mengawali acara dengan menyerahkan satu per satu piala, piagam dan uang pembinaan kepada para pemenang lomba yang ada disetiap kategori.

Dalam sambutannya, Bupati Budiman mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia Festival Ramadhan PNM 2022 atas kesuksesannya menggelar kegiatan tersebut. “Saya yakin mereka semua tidak di honor dalam kegiatan ini, namun karena keinginan dan tekad yang kuat ingin melihat PNM ini maju jadi mereka secara sukarela berbuat kebaikan ini,” bebernya.

Dirinya juga sangat bersyukur bisa menutup kegiatan tersebut dan melihat secara langsung para pemenang lomba di setiap kategori yang diperlombakan.

“Sangat luar bisa mereka. Memang kalau ada ruang-ruang kreasi yang kita berikan, Insha Allah akan tumbuh bibit-bibit yang baik, karena akan langsung kelihatan bahwa kita punya pendidikan yang baik, punya keluarga yang baik dan punya ruang-ruang ekspresi yang baik. Semoga, sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Andi Zul tadi bahwa kegiatan ini akan kembali di gelar tahun depan dengan yang lebih berkualitas,” harap Bupati.

Baca Juga :   Buka Pelatihan Peningkatan Skill Bunda Paud, Ini Harapan Ketua TP PKK Selayar

Menutup sambutannya, orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kabupaten Luwu Timur tersebut sekali lagi menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh panitia dan orang-orang tua yang telah melibatkan diri dalam Festival Ramadhan PNM 2022 ini. “Semoga tahun depan kita akan buat lagi yang lebih meriah dan besar dan Insha Allah covid19 akan berakhir,” tukas Budiman.

Sebelumnya, Pengelola Pusat Niaga Malili, Andi Muhammad Zulkarnain dalam laporannya mengatakan tujuan kegiatan ini, selain memperingati bulan ramadhan dalam meningkatkan keimanan kita semua, juga untuk bagaimana agar bisa membangkitkan PNM ini dengan menggelar event-event. (mu)

dibaca : 42



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top