ikut bergabung

Dipimpin Kapolrestabes Makassar, Komunitas Otomotif Deklarasi Antibalap Liar di Karebosi


Olahraga

Dipimpin Kapolrestabes Makassar, Komunitas Otomotif Deklarasi Antibalap Liar di Karebosi

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM–Ratusan pencinta dan komunikasi otomotif Makassar mendeklarasikan antibalap liar di Lapangan Karebosi Makassar, Jumat (22/4) petang.

Tidak tanggung-tanggung, deklarasi dipimpin langsung Kapolrestabes Makassar, Kombes (pol) Budi Haryanto. Kapolrestabes membacakan deklarasi lalu diikuti seluruh pencinta komunitas otomotif.

“Kami pencinta otomotif Makassar menyatakan menolak aksi balap liar di Makassar dan mendukung event Lantang Bangngia Street Race,” begitu pernyataan deklarasi yang diucapkan komunitas otomotif.

Selain Kapolrestabes, deklarasi juga dihadiri Wakil Walikota Makassar, Hj Fatmawati Rusdi, Dandim 1408 Makassar, Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo dan Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto.

Kapolrestabes berharap setelah deklarasi ini, tidak ada lagi aksi balap liar di Makassar. Anak-anak muda yang suka balap liar diminta memanfaatkan event street race yang digagas pemerintah kota Makasar dan KONI Makassar.

Wakil Walikota Makassar, Hj Fatmawati juga mengapresiasi deklarasi antibalap liar yang dilakukan komunitas otomotif di Makassar.

Fatmawati mengatakan deklarasi ini diharapkan bisa menyadarkan anak-anak muda yang suka balapan sekaligus bisa menekan angka kecelakaan lalu lintas.

Ketua panitia Chandra Samad melaporkan deklarasi diikuti perwakilan komunitas otomotif dan pencinta otomotif di Makassar.

Ia mengatakan deklarasi ini merupakan starting awal menjelang Lantang Bangngia Street Race yang akan digelar di Jalan Boulevard. (pap)

Baca Juga :   Syamsuddin Umar: Terima Kasih KONI Makassar!

dibaca : 35



Komentar Anda

Berita lainnya Olahraga

Populer Minggu ini

Arsip

To Top