MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Komunitas pemuda Milenial Peduli Sulsel (MPS) kembali menyebarkan takjil gratis buat para pekerja baik cleaning service maupun office boy (OB) RS Haji Makassar. Selain takjil, para pekerja ini juga diberikan minyak goreng gratis.
Bagi-bagi takjil dan minyak goreng gratis ini dilakukan MPS Sulsel dengan menggandeng Komunitas Gowes RSU Haji, Kamis (21/4) sore dirangkai bukber di kawasan tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua MPS Sulsel Hasrul A Rajab, Kamis (21/4) sore mengatakan, kegiatan ini adalah titik kesekian yang diagendakan MPS.
” Kami memang punya agenda berbagi takjil berbuka di tiga daerah yakni Makassar Gowa dan Takalar. Dan hari ini kita fokus di Makassar, ” kata Hasrul.
Hasrul juga mengatakan, pembagian minyak goreng gratis kepada para OB dan cleaning service rumah sakit merupakan hal pertama dilakukan. Selain minyk goreng, MPS juga membagikan penganan takjil dan makanan berbuka puasa bagi sejumlah pasien maupun keluarga pasien yang sedang menjaga di rumah sakit.
” Ini adalah berkah Ramadan. Sebagai komunitas peduli sosial kami memang menyasar kaum-kaum lemah atau bergolongan rendah. Semoga apa yang kami (MPS) lakukan ini menjadi ladang berkah di bulan suci Ramadan ini, ” terang Hasrul.
Dirut RSU Haji Makassar dr Hj Andi Diamarni Gandhis mengapresiasi kegiatan yang dilakukan MPS di lingkup rumah sakit yang dipimpinnya tersebut.
” Alhamdulillah kegiatan ini menjadi berkah Ramadan bagi keluarga pasien yang tengah menjaga di rumah sakit yang mendapatkan takjil berbuka puasa dan berkah bagi para OB dan cleaning service rumah sakit yang mendapatkan minyak goreng gratis dari MPS. Terimakasih saya mengapressiasi ini, ” kata dr Hj Andi Diamarni Gandhis.
Hal sama dikatakan Ketua Sahabat Gowes RSU Haji Makassar Muhsin. Menurut Muhsin kolaborasi yang dilakukan pihaknya dengan MPS memberikan motivasi bagi Sahabat Gowes untuk berkiprah yang sama di Ramadan ini.
“Semoga berkahnya Ramadan ini menjadi bagian dari amal dan pahala yang istimewa bagi kita semua, ” kata Muhsin.-