MAKASSAR,UJUNGJARI.COM--Luwu Timur berhasil menempatkan tiga inovasi layanan publiknya di ajang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Sulawesi Selatan tahun 2022. Ketiga inovasi itu adalah Pos Ajaib, Jendela Kita, dan Martabak Berdasi.
Pos Ajaib adalah singkatan dari Popokku Sayang dan Ajaib yang digagas innovator Irma, SKM, sanitarian Puskesmas Mangkutana. Kemudian Jendela Kita singkatan dari Jemput Antar Dahak dengan Langkah Kualitas Terjaga yang digagas Usman, S.Kep. NS, dari Puskesmas Angkona.
Inovasi Martabak Berdasi sendiri merupakan singkatan dari Mari Rangkul Penderita Diabetes dan Hipertensi yang digagas inovator Nurnia, SKM dari Puskesmas Nuha. Ketiga inovasi ini akan diverifikasi faktual oleh tim penilai pada tanggal 25 Maret 2022 mendatang.
Ketiga inovasi berhasil menembus Top 50 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dan telah melalui tahap presentasi dan wawancara di Hotel Four Point Makassar, 15 Maret lalu.
Kepala Bagian Organisasi Pemkab Luwu Timur, Hj Asmasari mengaku bangga dan bersyukur atas lolosnya tiga inovasi tersebut.
“Ini hasil kerja keras semua pihak, baik innovator, tim inovasi daerah, kepala SKPD terkait dan dukungan dari Bupati Luwu Timur. Kita berharap pada tahapan Verifikasi lapangan ini tidak ada kendala berarti dan semua yang dibutuhkan oleh Tim penilai bisa dipersiapkan dengan baik,” kata Asmasari. (pap)