ikut bergabung

Capai UHC, Barru Diganjar Penghargaan BPJS


Sulsel

Capai UHC, Barru Diganjar Penghargaan BPJS

BARRU, UJUNGJARI.COM — Pemerintah pusat melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS Kesehatan) menyerahkan penghargaan ke Pemkab Barru atas tercapainya Universal Health Coverage (UHC) penduduk terdaftar dalam program JKN-KIS, Jumat (11/3).

Usai menerima penghargaan BPJS ini, Bupati Barru Suardi Saleh,  menyampaikan sambutan selamat datang kepada rombongan BPJS Pusat di Kabupaten Barru, kemudian memaparkan pelayanan kesehatan.

Suardi didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Barru yang juga Ketua Pokja Kabupaten Kota Sehat sekaligus Anggota DPR RI Komisi yang membidangi Kesehatan, drg. Hj. Hasnah Syam MARS, menyampaikan jumlah pelayanan kesehatan di kabupaten Barru dengan 12 Puskesmas, dan 1 rumah sakit tipe C.

“Alhamdulillah, program jaminan kesehatan, tidak ada lagi masyarakat daerah ini yang tidak dijamin oleh pemerintah kabupaten Barru dan hingga saat ini sudah mencapai 98%.,” kata Suardi.

Bupati dua periode ini juga memanfaatkan peluang dengan memberikan masukan kepada pimpinan BPJS, mengenai kondisi beberapa jenis obat yang tidak di tanggung oleh BPJS, serta ditemukan masih seringnya ada permasalahan terkait kadaluarsa kartu BPJS.

Selain itu Suardi  menyampaikan keunggulan sinergitas dan soliditas Warga Barru didalam dan diluar daerah demi kesehatan dan kesejahteraan bersama melalui metode pengumpulan dan penyaluran zakat.

“Alhamdulillah, Pemerintah Kabupaten Barru mengambil langkah dalam pelayanan masyarakat, bagi beberapa warga yang memiliki tunggakan karena tidak aktif kartunya karena masalah ekonomi, maka Pemerintah Kabupaten Barru membayarkannya melalui Baznas,” terangnya.

Baca Juga :   Maslim Bertekad Majukan KNPI Gowa

Ditambahkan Suardi, jika keberhasilan pengumpulan zakat mal (zakat harta), untuk tahun 2021 mencapai 22 miliar, sebagai jumlah pengumpulan zakat terbesar di Indonesia Timur, dan rasio jumlah masyarakat yang relatif kecil dibandingan Kabupaten/kota yang ada di Sulawesi Selatan.

Begitu pula dengan strategi pelayanan lain, seperti penyediaan rumah tunggu disekitar Rumah Sakit Barru maupun pasien rujukan ke Makassar.

Sementara itu Direktur BPJS Bidang SDM dan Umum dr. Andi Afdal, MBA, AAK, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas keberhasilan yang dilakukan pemerintah Kabupaten Barru dalam penanganan kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS.

“Kami sangat apresiasi karena di Barru ada terobosan dengan membuat rumah singgah, kemudian Baznas, ini sungguh luarbiasa, belum ada di Indonesia yang buat program seperti ini, menurut dia,” pungkas Afdal.

dibaca : 86

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top