ikut bergabung

Cikgu Dorong Siswa Gemar Makan Ikan


Sulsel

Cikgu Dorong Siswa Gemar Makan Ikan

PANGKEP, UJUNGJARI.COM — Pemerintah kabupaten Pangkep, melalui dinas perikanan terus berupaya meningkatkan gemar konsumsi ikan bagi generasi muda.

Melalui Cikgu, atau cemilan ikan untuk generasi muda. Yang hadir di kantin-kantin sekolah.

Kepala dinas perikanan Pangkep, Kusumawaty menerangkan, di kantin Cikgu disiapkan sajian berbahan dasar ikan. Seperti nugget ikan bandeng, sossi ikan, abon dan eskrim rumput laut. Selain itu, ada juga ikan kambu, tumpi-tumpi, bandeng presto dan olahan ikan lainnya.

Baca Juga

“Kita tahu, generasi muda kita saat ini senangnya konsumsi makanan siap saji. Nah, karena potensinya Pangkep dari perikanan. Kita harapkan, potensi  itu bisa dicintai generasi muda kita. Dan ikan mempunyai protein tinggi,” jelasnya.

Ia juga menyebut, kantin Cikgu ini juga bagian dari upaya pemerintah menurunkan angka stunting. Dengan protein yang dikonsumsi.

Kantin Cikgu SMK 7 Pangkep diresmikan oleh bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau, Senin(7/3).

MYL mengatakan, Cikgu diharapkan  dapat meningkatkan konsumsi ikan bagi masyarakat. Target awal kita  bagi generasi muda.

“Secara pribadi saya coba hasil olahannya. Dan rasanya enak,”katanya.

Kepala UPT SMKN 7 Pangkep, Muhammad Anas mengatakan,
Dengan adanya kantin Cikgu ini, dapat meningkatkan minat siswa dalam mengonsumsi olahan ikan.

Ia juga menyebut, sekolahnya memiliki jurusan agro bisnis pengolahan hasil perikanan.

Jurusan ini menghasilkan produk bandeng tanpa duri, nugget ikan, abon ikan, bakso ikan dan kerupuk ikan.

Baca Juga :   H. Zulkifli Zain Resmi Jabat Plt Ketua DPD Golkar Sidrap

“Hasil produksi ini, kita pasarkan di lingkungan sekolah dan berbagai toko,” katanya.  (Udi)

dibaca : 27



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top