MAKASSAR, UJUNGJARI.COM–Komitmen terhadap pengembangan olahraga di Makassar mulai dilakukan ketua terpilih Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar, Ahmad Susanto.

Selain mendorong perda olahraga, Ketua Asosiasi Futsal Kota Makassar ini juga meminta seluruh cabang olahraga membuat e-book desain pembinaan olahraga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Teman-teman pengurus cabor sudah bisa memulai merancang konsep pembinaan olahraga dalam bentuk e-book,” kata Ahmad saat memberi sambutan pada penutupan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) KONI Makassar di Hotel Four Points Makassar, Minggu (23/1).

Ahmad menambahkan ke depan KONI lebih banyak mensupport program yang digagas cabang olahraga di samping program dan rencana kerja yang disusun pengurus KONI Makassar.

Terpisah, Ketua Persatuan Olahraga Catur Seluruh Indonesia (Percasi) kota Makassar, Muhammad Yasin AR mengapresiasi gagasan Ketua terpilih KONI Makassar dalam merancang perda olahraga dan e-book pembinaan cabang olahraga di Makassar.

“Ini angin segar sekaligus harapan baru dalam pengembangan olahraga di Makassar,” kata Yasin. (pap)