Site icon Ujung Jari

Rindu Kampung Halaman, Chef Asal Thailand Ini Buka Resto di Makassar

MAKASSAR, UJUNGJARI — Sejak pandemi covid-19 melanda dunia, Jutamars, seorang chef asal Thailand belum pernah pulang ke kampung halamannya di Chiang Rai.

Sebagai salah satu cara untuk mengobati rasa kangen, Jutamars membuka restoran makanan Thailand di Mal GTC Makassar yang konsepnya ditata seperti nuansa kampung halaman sang chef.

Memasuki restoran yang dinamakan Phra Nakhon Thai Resto itu, pengunjung akan dibawa ke nuansa khas Kota Chiang Rai tahun 1970-an.

Sejumlah ornamen dan pernak-pernik khas, ditambah iringan musik Thailand semakin membawa pengunjung merasakan suasana di kota kelahiran chef Jutamars.

“Jadi outlet GTC ini, konsepnya berdasarkan Kota Chiang Rai. Semenjak pandemi ini, saya kan belum pernah pulang kampung. Makanya kangen banget dengan kampung halaman saya di Chiang Rai, ini salah satu yang bisa saya buat untuk mengobati rasa kangen tersebut,” ungkap Jutamars dalam jumpa pers yang digelar Sabtu (15/1) di Phra Nakhon Thai Resto, Mal GTC Makassar.

Ada banyak menu otentik Thailand yang menggugah selera disajikan di restoran tersebut. Mulai dari menu populer tom yang, chicken basil, hingga nasi goreng cita rasa Thailand, serta menu-menu lainnya.

Untuk saat ini, Phra Nakhon Thai Resto menyajikan 12 main course atau menu utama, tiga dessert, dan dua appetizer. Untuk minuman, ada dua macam yakni green tea serta thai tea dengan rasa otentik Thailand.

Jutamars menerangkan, selain mengobati rindu kangen kampung halaman, kehadiran resto ini juga didorong oleh kecintaan serta hasrat memperkenalkan masakan Thailand kepada warga Makassar.

Berbagai sajian otentik yang dibuat dari resep asli negara gajah perang siap
menemani untuk melepaskan waktu bersama keluarga tercinta.

Selain mendatangi langsung Phra Nakhon Thai Resto, penikmat kuliner juga bisa memesannya via go food dan grab food.

Saat ini, ada penawaran menarik yang diberikan khusus bagi pengunjung yang makan langsung di resto yakni buy one get one (tidak berlaku untuk minuman).

Bukan hanya di Mal GTC, Jutamars rencana akan melakukan ekspansi ke tempat lainnya. Namun, setiap outlet yang akan dibuka akan memiliki konsep berbeda-beda. Masing-masing akan menonjolkan nuansa kota lainnya di Thailand.

“Ke depannya, semua
outlet akan memiliki konsep masing – masing dari tiap kota di Thailand,” ungkap wanita cantik ini.

Dia optimistis, kuliner yang ditawarkan
cocok dengan lidah warga Makassar. Alasannya, karena taste dari setiap menu diracik dengan bumbu-bumbu yang sebagian besar sama dengan bumbu untuk makanan Indonesia. (*)

Exit mobile version