GOWA, UJUNGJARI.COM — Pemerintah Kabupaten Gowa melalui Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Perkimtan) akan menggelar Gowa Property Expo (GPE) 2021. Rencananya akan dihelat di Atrium Nipa Mall Makassar pada 17-19 Desember 2021. Puluhan pengembang dari berbagai daerah se Sulsel akan meramaikan expo perumahan ini.

Antusiasme para pengembang ikut expo ini terlihat saat mengikuti technical meeting pelaksanaan GPE 2021 bertempat di Rooftop Hotel Remcy, Makassar, Kamis (9/12) siang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan technical meeting, Kadis Perkimtan Gowa Abdullah Sirajuddin mengatakan expo ini menjadi momen terbaik dalam promosi property di Sulsel khususnya Gowa.

Diakui Abdullah, GPE ini rencananya hendak digelar pada 2020 lalu, namun karena pandemi covid-19 merebak sehingga kegiatan inipun ditunda dan baru bisa digelar pada Desember ini.

” Sejak pandemi covid merebak maka Pemkab Gowa menunda semua aktivitas untuk berkumpul. Dan Desember ini barulah kita bisa lakukan expo ini. Saat ini, nilai rumah khususnya di tahun 2022 sudah menjadi lebih tinggi dari tahun ini. Karena itu kita membantu para developer, dan kami pemerintah Gowa sebagai pemrakarsa kegiatan expo ini memfasilitasi para developer untuk berpromosi dala wadah expo. Dari tahun ke tahun pertumbuhan penduduk di Gowa terus naik. Apalagi letak Gowa sangat dekat dengan Makassar sehingga tingkat kebutuhan akan perumahan sangat tinggi, ” jelas mantan Kabag Humas Setkab Gowa ini.

Abdullah mengatakan di Gowa banyak sekali orang butuh tempat tinggal baik yang komersil maupun subsidi. Makanya kata Abdullah expo ini sebagai bantuan kepada masyarakat calon user yang mencari tahu dimana lokasi perumahan yang strategis.

” Dan juga jadi sarana sosialisasi bagi para pengembang kepada masyarakat, apalagi saat ini banyak titik banjir jika musim hujan sehingga masyarakat kadang pilih-pilih perumahan strategis. Ini hal yang baik untuk para pengembang dalam melakukan investasi di Gowa. Alhamdulillah bapak Bupati Gowa sangat merespon positif kegiatan expo ini karena diyakini bahwa Gowa memberikan keamanan dan jaminan bagi para pengembang untuk berinvestasi, ” jelas Abdullah.

Rosmini Hamid selaku panitia penyelenggara GPE 2021 yang memandu technical meeting ini mengatakan, kegiatan ini merupakan expo property yang melibatkan banyak developer atau pengembang yang ada di Gowa maupun luar Gowa.

” Jadi event ini melibatkan seluruh developer dan pengembang perumahan, kawasan, tanah kapling di Gowa dan secara khusus Sulsel. Para pengembang ini rerata berasal dari DPD REI Sulsel, Apersi, Pengembang Indonesia dan Himpunan Pengusaha Perumahan (Himpera) Indonesia, ” jelas Mimi, sapaan akrab Rosmini.-