GOWA, UJUNGJARI.COM — Mayat perempuan yang ditemukan membusuk di kebun milik warga bernama Dg Ci’ri di Kampung Kalukua, Dusun Kalukuloe, Desa Tanete, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Gowa, Provinsi Sulawesi Selatan belum juga diketahui identitasnya.

Hingga kini jajaran Kepolisian Resort (Polres) Gowa masih menyelidiki siapa perempuan yang tewas di kebun dengan property lengkap dibadannya (barang-barang berharga).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasat Reskrim Polres Gowa AKP Boby Rachman yang dihubungi ujungjari.com, Minggu (10/10/2021) petang sampai kini pihaknya masih menyelidiki siapa sebenarnya perempuan yang sudah menjadi mayat dan ditemukan melintang di jalan kebun oleh bocah pengembala sapi bernama Jamil (11) tersebut, Jumat (8/10/2021) sekira pukul 16.30 Wita.

” Kita belum tahu siapa mayat perempuan ini. Kami masih menyelidiki. Apalagi sampai hari ini belum ada satupun masyarakat Kabupaten Gowa yang datang melapor kehilangan anggota keluarganya, ” kata AKP Boby Rachman.

Yang jelas kata Kasat Reskrim, dari hasil pemeriksaan korban yang berperawakan gemuk sedang dengan tinggi badan 155 Cm dan berat sekitar 50-60 Kg itu ditemukan beberapa property milik korban yang masih terpakai di tubuh korban saat ditemukan.

Property yang melekat di tubuh korban selain baju longdress warna hitam terusan mptif bunga dan kotak, gigi palsu di bagian kanan atas mulut korban, juga korban masih menggunakan jilbab warna pink, ikat rambut warna coklat, sweater hitam merek volcom, serta mengenakan rok hitam dan sendal slop berwarna coklat.

Selain itu, sesuai hasil pemeriksaan tim Dokpol Bidokkes Polda Sulsel bersama tim Inafis Polres Gowa, korban juga memiliki bentuk gigi bagian depan protusi (agak maju), menggunakan sarung tangan hitam, kaos kaki warna krem hitam, kacamata berbahan plastik warna emas. Juga melingkar di lehernya kalung silver berliontin R, menggunakan anting emas berbentuk lonjong permata, menggunakan dua cincin emas satu berbatu permata warna merah satunya berpermata biasa. Juga memakai cincin besi putih serta gelang besi motif ulir, jam tangan merk Tissot dan didekatnya terdapat helm biru merk KYT.

” Semua property ini adalah milik korban yang saat ditemukan ada di badan korban. Dan sampai kini kami masih menyelidiki siapa korban sebenarnya, ” jelas AKP Boby Rachman.-