MAKASSAR, UJUNGJARI.COM– Program vaksinasi tak hanya dilakukan oleh pemerintah, legislatif, namun juga intens dilakukan oleh partai politik hingga organisasi kemasyarakatan.

Kali ini organisasi pimpinan daerah kolektif (PDK) Kosgoro 1957 Sulsel juga menggelar kegiatan vaksinasi bagi ratusan pemuda pemudi di Kota Makassar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan vaksinasi dilakukan di Phinisi Poin Mall Kawasan Celebes Convention Center (CCC) Tanjung Bunga Makassar, Sabtu (2/10) pagi hingga siang.

Ketua panitia kegiatan vaksinasi Fachruddin Rangga mengemukakan bila jumlah warga yang ikut vaksis bisa mencapai 800 orang sesuai target.

“Kita tetap menerapkan protokol kesehatan pada kegiatan vaksinasi , mulai dengan mengatur jarak hingga menggunakan masker,” jelas Rangga yang juga anggota Fraksi Golkar DPRD Sulsel ini.

Menurut Rangga, lebih 800 orang sudah mendaftar, ditambah warga yang datang karena mendapat informasi dari temannya.

Ketua PDK DPD Kosgoro 1957 Sulsel Haris Yasin Limpo menambahkan bila kegiatan vaksinasi mendapat dukungan dari Pemprov Sulsel melalui Dinas Kesehatan ditambah dengan pihak mal termasuk Telkomsel.

“Kegiatan ini selain membantu pemerintah juga menyambut HUT Kosgoro pada november nanti. Kami menarget 1000 peserta”ucap Haris.

Menurutnya, pihak panitia memberikan vaksin 1 dan vaksin 2. “Pada tanggal 30 kita juga memberima vaksin pertama dan kedua.

Kegiatan vaksinasi juga melibatkan mahasiswa dan pemuda Kosgoro.