ikut bergabung

Polres Parepare Bagikan Ratusan Paket Bansos Kepada Warga yang Terdampak PPKM


Sulsel

Polres Parepare Bagikan Ratusan Paket Bansos Kepada Warga yang Terdampak PPKM

PAREPARE, UJUNGJARI.COM — Polres Kota Parepare membagikan ratusan paket bantuan sosial (Bansos) untuk warga kurang mampu yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro.

Paket bansos PPKM ini secara simbolis dilepas oleh Kepala Kepolisian Resor Parepare Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Welly Abdillah, di dampingi Danyon-B BRIMOB Parepare Kompol Sapari dan Waka Polres Parepare Kompol Ishak Ifa serta para PJU Polres Parepare di halaman Mapolres Parepare Jalan Andi Mappatola, Kelurahan Ujung Sabbang, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Sulsel, Sabtu (17/7/2021).

Dalam sambutannya, Kapolres Parepare AKBP Welly Abdillah, mengatakan, sebagai garda terdepan dalam pengendalian Covid-19 yang sampai saat ini masih tinggi, pihaknya terus mengawal penerapan PPKM termasuk membagikan bansos kepada warga yang terdampak PPKM.

“Program bansos ini dilaksanakan dengan harapan dapat mengurangi dampak ekonomi bagi masyarakat terutama masyarakat kurang mampu,” ujarnya.

Selain itu AKBP Welly Abdillah menegaskan kepada para petugas agar dalam penerapan PPKM Mikro agar dibarengi dengan tindakan yang humanis terhadap masyarakat dan menghindari sikap arogan.

“Kita terapkan aturan namun dan tetap mengedepankan sikap humanis dan harus pahami kondisi masyarakat,” tegasnya.

Kapolres Parepare berharap penyaluran paket bansos merupakan bentuk kongkrit dari kepedulian Polri dan jajaran yang bertujuan untuk meringankan beban hidup masyarakat yang kurang mampu di masa PPKM,

Baca Juga :   Icraf Indonesia dan Pemkab Lutra  Rampungkan Peta Jalan Kakao Lestari 2020 - 2045

“Kami berharap penyaluran Bansos dari Polres Pareare Polda Sulsel ini dapat membantu meringankan beban masyarakat,” harapnya.

Tak hanya itu, Welly Abdillah mengajak seluruh masyarakat terutama masyarakat Parepare yang mampu untuk bersama-sama meningkatkan kepedulian kita kepada sesama.

“Mari ki’ membantu sesama agar kesulitan yang dialami saudara kita dapat diatasi bersama dan mari sama-sama kita berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar pandemi ini segera berakhir,” pungkasnya.

Diketahui bahwa penyaluran bansos secara serentak di Sulsel melibatkan seluruh unsur Polri yang ada terutama bhabinkamtibmas yang merupakan garda terdepan Polri ditengah masyarakat.  (Mup)

dibaca : 31



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top