ikut bergabung

Kerusakan Lingkungan Lembah Salimbongang Pinrang Disorot Warga


Sulsel

Kerusakan Lingkungan Lembah Salimbongang Pinrang Disorot Warga

PINRANG, UJUNGJARI.COM — Sebuah Video yang menunjukkan salah seorang pengunjung di Lembah Salimbongang desa Ulu Saddang kecamatan Lembang kabupaten Pinrang tengah Viral di media sosial.

Pasalnya, pengunjung tersebut menjadikan Lembah Batara Malong sebagai tempat arena motor cross.

Akun milik Arsyad Yunus dalam komentarnya mengatakan, Siapa itu yg naik motor…kampungan skali….knapa bodo skali itu..bukankah rombongan bupati pinrang ini ???….tidak punya sensitivitas ekologis…taunya cuma merusak….

Baca Juga

Ikhsan salah satu warga yang mengenal orang dalam video yang mengendarai motor tersebut.

“Itu supirnya pak camat yang naik motor Cross” ucapnya.

Camat Lembang Muhammad Yusuf Nur membenarkan hal tersebut dan yang bersangkutan sudah membuat klarifikasi

“Ya pak betul, sudah ada video klarifikasi dibuat yang bersangkutan insya Allah hari sabtu bersama pemuda dan warga akan melaksanakan baksos pembenahan lokasi yg dianggaap rusak” kata Yusuf, Selasa (29/6/2021).

Yusuf menambahkan jika memang di Salimbongan banyak yang tidak tahu kalau kendaraan tidak boleh lewat karena bisa merusak temlat orang camping.

“Dan di sana juga memang belum ada diberikan tanda-tanda kalau kendaraan di larang lewat” ucapnya. (Jaya)

Baca Juga :   Mendisiplinkan Prokes di Pasar, Disdagrin dan Bapenda Sidrap Bagikan Masker

dibaca : 44



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top