MAKASSAR,UJUNGJARI.COM--Nasran Mone bergerak cepat melakukan konsolidasi pasca ditunjuk sebagai plt Ketua DPD Golkar Sinjai. Hanya berselang beberapa hari setelah menerima amanah, ia langsung terjun ke Sinjai.
Rabu, 9 Juni kemarin, mantan anggota DPRD Makassar itu memimpin langsung rapat konsolidasi di Kantor DPD Golkar Sinjai. Seluruh pengurus DPD II hadir.
Dalam rapat, Nasran menegaskan menunda tahapan musda. Selain itu ia juga membentuk organizing committee yang baru yang bertugas mempersiapkan pelaksanaan musda.
“Jadwal musda diserahkan ke organizing committee yang baru saya SK-kan ini,” kata politisi gaek yang akrab disapa Cak Mon itu.
Sebelum melakukan konsolidasi, Nasran terlebih dahulu menemui Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa. Ia mengatakan sebagai pelaksana tugas Ketua Golkar Sinjai, ia mesti harus sowan ke bupati lebih dahulu sebagai pembina partai politik di Sinjai.
“Alhamdulillah pak bupati merespons dan mengapresiasi kehadiran saya sebagai plt Ketua Golkar di Sinjai,” katanya.
Nasran ditunjuk sebagai plt Ketua Golkar Sinjai oleh DPD Golkar Sulsel menggantikan Andi Iskandar Zulkarnain Latif. Masa jabatan Iskandar sebagai plt Ketua Golkar Sinjai dianggap sudah berakhir.
Selain membentuk organizing committe baru untuk persiapan Musda Golkar Sinjai, Nasran juga mewacanakan mengganti seluruh pimpinan kecamatan (pimcam) di Sinjai.