MAKASSAR,UJUNGJARI.COM– Seluruh jajaran direksi Fajar menerima kunjungan Kepala Kantor Konsuler Jepang di Makassar Yasue Katsunobu yang bertempat di Graha Pena lantai, Rabu (19/6).
Dalam kunjungan tersebut, Hadir para petinggi Fajar Holding diantaranya H Syamsu Nur, Dr. HM Ridwan Arief MAF, Saifuddin Makka, Hatta Alwi Hamu, Para Rektor Universitas Fajar, Rektor Universitas Nitro, dan direksi harian Fajar grup
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kunjungan tersebut dimaksudkan Yasue sebagai bentuk perkenalan sebab dirinya baru saja di tempatkan menjadi Kepala Kantor Konsuler Jepang dan mulai bertugas 23 april 2021 lalu.
Yasue mengapresiasi atas perkembangan kota Makassar yang semakin pesat, “Saya sempat ke Makassar sekitar 22 tahun lalu dan saya merasa terharus melihat perkembangan pesarean kota Makassar, terutama bandaranya,” ujarnya.
Selain hal tersebut, dirinya mengaku sangat menikmati kuliner dikota Makassar yang sangat enak, “saya pernah berjalan jalan ke pantai Losari, dan di sana saya makan pisang epe’ rasanya sang awal enak sekali,” cetus Yasue
Terkait kerjasama anntara Jepang dan Indonesia, Yasue mengatakan kerjasama tersebut dapat dibentuk terutama di bidang Ekonomi dan Investasi.
“Seperti kalau di Sulawesi Selatan terkenal dengan kopi Toraja, dan Kakao yang merupakan bahan baku dari pembuatan coklat. Di Jepang juga banyak perusahaan yang mengelola ini, jadi bisa di kerjasamakan,” katanya
Selain Ekonomi Yasue pun mengungkapkan di bidang pertanian dan perikanan juga telah ada kerjasama dengan Jepang dan Sulsel, ada juga proyek pembangunan seperti kantor pelabuhan dan bendungan Bili bili.