ikut bergabung

Enrekang Waspada Cuaca Ekstrim, TRC BPBD Enrekang Siaga 24 Jam


Sulsel

Enrekang Waspada Cuaca Ekstrim, TRC BPBD Enrekang Siaga 24 Jam

ENREKANG, UJUNGJARI.COM –Kabupaten Enrekang berstatus waspada hujan dan cuaca ekstrim. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis beberapa wilayah Ajatapparengz Sulawesi Selatan (Sulsel) akan mengalami hujan lebat atau intensitas tinggi beberapa hari ke depan. Salah satunya Kabupaten Enrekang yang berstatus waspada.

Menindak lanjuti informasi tersebut, Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Enrekang siap siaga 24 jam untuk mengantisipasi kemungkinan yang dapat terjadi akibat curah hujan tinggi.

“Kami akan siap siaga 24 jam, untuk antisipasi hal yang kita tidak inginkan akibat curah yang diperkirakan tinggi dengan status waspada untuk Kabupaten Enrekang,” ungkap Kepala BPBD Enrekang, Abdullah Sanneng, Selasa,(23/ 2/2021).

Abdullah juga memerintahkan kepada kader Desa Tangguh Bencana agar mengantisipasi terjadinya banjir dan longsor akibat curah hujan yang tinggi.

Ia pun mengimbau, masyarakat Enrekang untuk tenang. Namun tetap waspada di cuaca ekstrim ini.

“Bagi masyarakat yang berada di lereng gunung agar tetap berhati-hati, terutama pada saat hujan di malam hari. Tetap menjaga diri dan keluarga. Jangan lupa membersihkan saluran air didekat rumah agar tidak terjadi penyumbatan yang mengakibatkan banjir,” pesan Abdullah.

“Segera melaporkan ke pemerintah setempat jika ada kejadian longsor atau bencana lainnya. Mari jaga alam agar alam jaga kita,” tutup Kepala BPBD Enrekang, Abdullah Sanneng. (suka)

Baca Juga :   Prof Husain Letakkan Batu Pertama Hari Ini, Kampus UNM Parepare Bakal Jadi Ikon Baru Parepare

dibaca : 31



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top