SIDRAP, UJUNGJARI.COM — Bupati Sidrap, H. Dollah Mando menghadiri panen perdana padi menggunakan benih hasil penangkaran Perusda Sidrap, Jumat (12/2/2021).

Panen perdana berlangsung di Desa Tanete Kecamatan Maritengngae, dilaksanakan bersama Kelompok Tani Amessangeng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dollah Mando didampingi Plt Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan, Ibrahim dan Direktur Perusda Sidrap, Zulkarnain Basir.

Dollah menyambut baik kegiatan penangkaran benih yang dilakukan Perusda Sidrap tersebut.

“Alhamdulillah, kegiatan ini merupakan salah satu yang sangat dibutuhkan masyarakat. Perbenihan ini penting, banyak masalah hama timbul karena benih yang tidak tepat,” ujar Dollah.

Dengan adanya penangkaran tersebut, sambung Dollah, akan meningkatkan pendapatan petani. Selain itu bisa memotivasi petani untuk menjadi penangkar benih.

“Hasilnya digunakan sendiri, bahkan kalau banyak bisa dikirim ke kabupaten lain. Syaratnya tentu saja varietas yang digunakan yang dibutuhkan petani,” urai Dollah.

Sementara Direktur Perusda Sidrap Zulkarnain menjelaskan, luas tanam penangkaran benih yang mereka kelola yakni 5 hektar.

“Varietas yang digunakan ciherang, adapun hasilnya sekitar 8,8 ton per hektar,” tandasnya. (Aca)