ikut bergabung

KPU Pangkep Bentuk Tim Hukum Sebelum Sidang MK


Sulsel

KPU Pangkep Bentuk Tim Hukum Sebelum Sidang MK

PANGKEP, UJUNGJARI.COM — Sidang pendahuluan perselisihan hasil pemilu (PHP) Pilkada Pangkep akan digelar 28 Januari 2021, pada pukul 11.00 WIB. Pihak KPU daerah ini sudah membentuk tim hukum sebelum MK menggelar sidang perdana.

Hal ini diakui Ketua Komisioner KPU Pangkep, Burhan yang dikonfirmasi, Selasa (26/1).

“KPU Pangkep telah membentuk tim PHP, yang terdiri dari kuasa hukum, termasuk pengacara dari Pengadilan Negeri Pangkep yang didampingi oleh Pengadilan Tinggi SelSel, KPU Sulsel dan KPU RI,” kata Burhan.

Selain membentuk tim PHP, kata Burhan, pihaknya juga telah menyiapkan dokumen jawaban, kronologi dan alat bukti.

“Kami telah menyusun kronologi dan alat bukti sebagai persiapan jika pihak MK meminta saat sidang digelar,” ujarnya.

Sebelum sidang digelar MK, lanjut Burhan. Pihak KPU mengutus 2 Komisioner berangkat ke Jakarta.

“Kedua komisioner itu terdiri dari divisi hukum dan divisi teknis bersama dengan Kasubag hukum dan 5 orang staf,” tandasnya.  (Udi)

Baca Juga :   Awasi Pelayanan Rumah Sakit, Pemkab Rancang Perbup BLUD RS Nemal

dibaca : 33



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top