ikut bergabung

Tim Edukasi Dishub Sulsel Kampanye Protokol Kesehatan


Berita

Tim Edukasi Dishub Sulsel Kampanye Protokol Kesehatan

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Dinas Perhubungan Sulsel tidak mau ketinggalan mengambil peran dalam upaya pencegahan dan pengawasan penyebaran virus korona. Apalagi jelang akhir tahun ini, dimana aktifitas warga yang bepergian mengalami peningkatan.

Melalui Tim Edukasi yang dibentuk, Dinas Perhubungan turun ke sejumlah area publik, seperti yang dilakukan Rabu (30/12).

Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Sulsel, Abdul Azis Bennu menjelaskan tim yang dibentuk itu mengedukasi masyarakat calon penumpang angkutan bus umum di terminal. Diantaranya di Terminal Daya dan Mallengkeri.

Baca Juga

Selain itu, kata Azis, mereka juga turun melakukan edukasi terhadap pedagang pasar tradisional. Mulai dari Pasar Pabaeng-baeng hingga Pasar Kalimbu.

“Ini dilakukan, dalam rangka kampanye 4 M. Kami mengimbau warga untuk mengenakan masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan, dan menghindari kerumunan,” ungkap Azis.

Kepala Dinas Perhubungan Sulsel, Muh Arafah menjelaskan, mengingat kasus covid-19 di Makassar semakin meningkat, maka pemberlakukan protokol kesehatan secara ketat harus dilakukan.

“Tentu saja dengan melibatkan seluruh masyarakat. Termasuk kami dari jajaran Dinas Perhubungan Sulsel,” ungkap Muh Arafah.

Dia menambahkan, kampanye penerapan protokol kesehatan ini dilakukan secara rutin oleh tim edukasi Dishub Sulsel.

“Kami juga kerap turun ke lapangan secara terpadu bersama-sana Satpol PP Sulsel dah Polantas,” tandas Muh Arafah. (*)

Baca Juga :   Optimalkan PSBB, Tim Posko Covid-19 Perketat Perbatasan Wilayah

dibaca : 29



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top