ikut bergabung

Adnan Belum Berani Lakukan Sekolah Tatap Muka


Adnan Purichta Ichsan.(foto/ist)

Pendidikan

Adnan Belum Berani Lakukan Sekolah Tatap Muka

GOWA, UJUNGJARI.COM — Pandemi covid-19 belum hilang di Gowa. Bahkan peningkatan penyebarannya makin siginifikan.

Melihat kondisi ini, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan meminta masyarakat Kabupaten Gowa untuk lebih disiplin lagi menerapkan protokol kesehatan (prokes) dari 3M menjadi 4M yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan minum multivitamin.

Melihat belum stabilnya kondisi tersebut, Adnan pun mengaku belum berani mengambil risiko dengan memberlakukan sekolah tatap muka untuk proses belajar mengajar.

Sejak masa pandemi mewabah pada Maret 2020 lalu, sejumlah kabupaten kota baik dalam Sulsel maupun luar Sulsel termasuk Kabupaten Gowa melakukan proses belajar mengajar melalui daring atau sistem online. Dan sampai seorang sistem daring ini masih diberlakukan Pemkab Gowa.

” Saya belum bisa membuka sekolah dan melakukan proses belajar mengajar tatap muka. Saya tidak mau ambil risiko. Saya belum setuju dengan itu. Contoh kita lihat sekarang terjadi kenaikan signifikan. Jangan sampai dengan dibukanya sekolah malah dampaknya tidak terkendali,” kata Adnan saat dimintai tanggapannya sebelum meninggalkan kantornya, Jumat (11/12/2020).

Dia tak menampik akan membuka sekolah pada akhirnya. Namun kata Adnan, itu baru bisa dilakukannya jika covid-19 betul-betul sudah hilang di Gowa dan yang lebih penting ketika sudah ada vaksin.

” Harapan saya, sekolah di Gowa baru kita buka setelah semua warga divaksin. Jadi selama vaksin belum ada, saya tidak mau mengambil risiko itu,” jawabnya.-

Baca Juga :   Peminat Bertambah, Total Peserta UTBK di UNM 26.077 Orang

dibaca : 41



Komentar Anda

Berita lainnya Pendidikan

Populer Minggu ini

Arsip

To Top